Terkonfirmasi 80 Orang Positif Covid-19, Terkait Kerumunan di Tebet dan Petamburan

22 November 2020, 21:55 WIB
Kemenkes merilis ada 80 orang terkonfirmasi positif Covid-19 di Petamburan, Jakarta Pusat. /Antara/

JURNALSUMSEL.COM - Kerumunan yang terjadi pada acara yang dihadiri Rizieq Shihab selaku ketua Front Pembela Islam (FPI) di Petamburan dan Tebet, Jakarta, menyebabkan sejumlah orang terkonfirmasi positif Covid-19.

Hingga saat ini telah terkonfirmasi ada 80 orang yang positif Covid-19, hal tersebut disampaikan oleh Budi Hidayat selaku Pelaksana Tugas Direktur Jenderal Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Kementerian Kesehatan.

Budi Hidayat menyampaikan hal tersebut dalam konferensi pers yang diselenggarakan di Graha BNPB Jakarta, hari Minggu, secara daring.

Budi Hidayat menyebut, terkait hasil pemeriksaan melalui tes CPR yang dilakukan oleh Kementerian Kesehatan.

Dari tes tersebut, dipastikan 80 orang terkonfirmasi positif Covid-19, 50 kasus Covid-19 di Tebet, dan 30 kasus Covid-19 di Petamburan.

Baca Juga: Sinopsis Film Fight Back To School 3! Ternyata Chow Menyamar Menjadi Seorang Murid

Baca Juga: Prediksi MotoGP Portugal 2020 Hari Ini, Live di Trans 7 Pukul 21.00 WIB

Selain itu dalam rangka pencegahan, Budi Hidayat menegaskan kepada masyarakat yang terkait menghadiri kegiatan kerumunan yang terjadi di lokasi sebelumnya untuk melakukan isolasi mandiri.

Baik masyarakat yang menghadiri kerumunan di Bandara Soekarno-Hatta, Petamburan, Tebet, dan Megamendung yang dihadiri oleh tokoh FPI Rizieq Shihab sebelumnya.

Berikut keterangan Budi Hidayat, yang tim Jurnal Sumsel kutip dari Antara.

"Kerumunan pada kegiatan yang dilakukan dalam rangka acara keagamaan dan nikahan tersebut, Kementerian Kesehatan mengimbau bagi siapa saja yang mengikuti dan siapapun yang merasa kontak erat dengan orang yang hadir agar melakukan isolasi mandiri selama 14 hari," ujar Budi.

Budi Hidayat juga mengimbau kepada masyarakat yang telah melakukan isolasi mandiri, jika mengalami gejala Covid-19 agar segera melakukan pemeriksaan CPR.

Baca Juga: BSU BLT BPJS Ketenagakerjaan Tahap 4 Belum Cair! Ternyata Ini Penyebabnya

Baca Juga: Berulang Tahun yang ke-39, Ini Deretan Drama Populer yang Dibintangi Song Hye Kyo

Untuk itu, Pemerintah telah menyiapkan pusat karantina di Rumah Sakit Darurat Wisma Atlet maupun hotel yang telah disiapkan.

Dalam keterangannya pula, Budi menjelaskan bahwa Kementerian Kesehatan masih melakukan pemantauan terkait adanya penularan Covid-19 akibat kerumunan yang terjadi di wilayah sebelumnya.

Budi juga mengingatkan masyarakat untuk terus berupaya dalam mencegah terjadinya penularan kasus Covid-19.

"Kita harus berupaya bersama dalam pencegahan penularan COVID-19 agar wabah penyakit ini segera bisa kita atasi," tambah Budi.

Kementerian Kesehatan meminta agar para tokoh, baik tokoh agama maupun tokoh masyarakat agar memberikan contoh yang baik kepada masyarakat dalam mengindahkan penerapan protokol kesehatan.

Karena saat ini, baik di Indonesia maupun berbagai negara lainnya, tengah berjuang keras dalam menanggulangi penyakit menular Covid-19 ini.***

Editor: Mula Akmal

Sumber: ANTARA

Tags

Terkini

Terpopuler