Kartu Prakerja Gelombang 13 Dibuka Minggu Ini, Simak Cara Daftar dengan Login www.prakerja.go.id

1 Maret 2021, 10:45 WIB
Kartu Prakerja Gelombang 13 Dibuka Minggu Ini, Simak Cara Daftar dengan Login www.prakerja.go.id /prakerja.go.id

JURNALSUMSEL.COM – Pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 13 akan dibuka minggu ini.

Rencananya program Kartu Prakerja gelombang 13 ini dilanjutkan pada hari Selasa atau Rabu, berdekatan dengan pengumuman penerimaan Kartu Prakerja gelombang 12.

Hal tersebut dibenarkan oleh Direktur Eksekutif Project Management Officer (PMO) Kartu Prakerja Denni Puspa Purbasari dalam teleconference, Jumat, 26 Februari 2021 lalu.

"Untuk gelombang 13 kita harapkan Selasa atau Rabu sudah bisa dibuka, yang pasti temen-temen tidak perlu risau," kata Denni.

Pelaksanaan Kartu Prakerja memang terus dipercepat mengingat banyaknya masyarakat yang membutuhkan bantuan.

Baca Juga: Mau Rambut yang Sehat dan Berkilau? Kamu Bisa Menggunakan Santan untuk Perawatan, Ini 7 Manfaatnya!

Baca Juga: Kapan Pengumuman Kartu Prakerja Gelombang 12? Cek Lolos Atau Tidak dengan Cara Ini!

Karena memang program Kartu Prakerja ini banyak manfaat yang didapat jika Anda mengikutinya.

Ada baiknya sebelum pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 13 resmi dibuka, peserta yang ingin mendaftar mengetahui syarat dan cara mendaftar program Kartu Prakerja gelombang 13.

Berikut syarat dan cara mendaftar Kartu Prakerja gelombang 13.

Syarat-syarat mendaftar Kartu Prakerja yang Jurnal Sumsel rangkum dari website Kartu Prakerja berikut ini:

  1. Warga Negara Indonesia
  2. Berusia minimal 18 tahun
  3. Tidak sedang mengikuti pendidikan formal
  4. Sudah punya NIK dan e-KTP

Cara pendaftaran program secara online sebagai berikut.

  1. Buka situs www.prakerja.go.id.
  2. Siapkan nomor kartu keluarga dan NIK. Masukkan data diri dan ikuti petunjuk pada layar untuk menyelesaikan proses pemeriksaan akun.
  3. Ikuti tes motivasi dan kemampuan dasar secara online, yang mana peserta boleh menggunakan alat bantu ketas dan alat tulis.
  4. Klik "Gabung" pada gelombang yang sedang dibuka.
  5. Tunggu pengumuman. Peserta yang lolos seleksi akan mendapatkan notifikasi melalui SMS.

Baca Juga: Hasil Undian Babak 16 Besar Liga Europa: Terdapat Laga Menarik Antara Manchester United vs AC Milan

Baca Juga: BREAKING NEWS! Gubernur Sulawesi Selatan Nurdin Abdullah Ditangkap KPK

Bagi Anda yang sedang bekerja, bisa juga ikut Prakerja.

Namun, kartu Prakerja saat ini diprioritaskan kepada masyarakat yang terkena dampak pemutusan hubungan kerja (PHK) akibat wabah Covid-19.

Diharapkan pelatihan bisa berguna untuk mencari atau menciptakan pekerjaan. Serta bagi yang sudah bekerja, bisa meningkatkan skill dan produktivitasnya lewat pelatihan yang diikuti.***

Editor: Ramanda Rizki Sari

Sumber: prakerja.go.id

Tags

Terkini

Terpopuler