Provinsi Lampung Bakal Terima 4 Juta Lebih Vaksin Covid-19, Ini Kategori yang Bakal Dapat

26 November 2020, 20:20 WIB
Ilustrasi vaksu Covid-19. /Dok. kemenkominfo/Kemenkominfo

JURNALSUMSEL.COM - Provinsi Lampung akan menerima 4.988.624 dosis vaksin Covid-19 dari pemerintah pusat. Ada beberapa kategori yang berhak menerima vaksinasi.

Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Lampung, Reihana mengatakan teknis pelaksanaannya akan sesuai dengan jumlah vaksin yang tersedia yakni lebih dari 4 juta.

Sedangkan untuk persiapannya sendiri, Reihana menjelaskan, jumlah penerima serta dosis vaksin bagi Provinsi Lampung telah dalam proses.

Persiapan logistik bagi pelaksanaan vaksin juga tengah dipersiapkan seperti alat suntik, serta sumber daya manusia seperti tenaga kesehatan, perawat, bidan, dokter.

Baca Juga: 132 Daerah Belum Maksimal Rekam E-KTP, Kabupaten OKU di Posisi Pertama

Baca Juga: BSU BLT BPJS Tahap 5 Cair ke Rekening Bank BCA, BRI, BNI dan Mandiri! Buruan Cek Saldo

Tak hanya, persiapan logistik tetapi dilakukan pula penyimpanan vaksin Covid-19.

Vaksin Covid-19 akan ditempatkan di tempat khusus agar kualitasnya tidak rusak. Hal ini menjadi salah satu yang harus dipersiapkan dengan baik.

Dilansir Jurnal Sumsel dari Antara, kategori penerima yang akan terima vaksin Covid-19 tersebut adalah sebagai berikut:

Baca Juga: 132 Daerah Belum Maksimal Rekam E-KTP, Kabupaten OKU di Posisi Pertama

Sebanyak 22.141 orang dari kategori tenaga kesehatan akan mendapat vaksin dan petugas pendukung di fasilitas pelayanan kesehatan.

Sebanyak 2.862.51 orang untuk kategori penerima bantuan iuran yang akan menerima vaksin Covid-19.

Baca Juga: HP Oppo A15 Segera Hadir di Indonesia, Cek Spesifikasi dan Harganya!

Baca Juga: Kartu ATM Kadaluarsa dan Bermasalah? Tenang! Begini Syarat dan Cara Mudah Mengurusnya!

Tak hanya itu, vaksin Covid-19 juga akan diberikan kepada 475.362 orang dalam kategori petugas pelayanan publik.

Sedangkan masyarakat dan pelaku ekonomi semua akan kebagian sebagai penerima vaksinasi sebanyak 162.960 orang.

Kabarnya, Pemerintah Indonesia telah menandatangani kesepakatan untuk pengadaan 143 juta dosis konsentrat vaksin dengan perusahaan farmasi asal China, yaitu Sinovac, Sinopharm dan CanSino.

Baca Juga: Menyambut Gajian, Shopee Adakan Gratis Ongkir dan Cashback Kilat di Shopee Gajian Sale

Masing-masing sebanyak 65 juta,15 juta hingga 20 juta konsentrat vaksin. Vaksin tersebut rencananya akan diproduksi BUMN, PT Bio Farm.

Pemerintah berharap dosis vaksin tersebut dapat terpenuhi sesuai dengan yang direncanakan.***

Editor: Muhammad Wirawan Kusuma

Sumber: ANTARA

Tags

Terkini

Terpopuler