Banyak Diberitakan Meninggal Dunia Akibat Covid-19, Ashanty Akhirnya Beri Tanggapan Ini

- 1 Maret 2021, 10:15 WIB
Ashanty membaik setelah sempat dikabarkan meninggal usai positif Covid-19
Ashanty membaik setelah sempat dikabarkan meninggal usai positif Covid-19 /tangkapan layar instagram @ashanty_ash

JURNALSUMSEL.COM - Anang Hermansyah dan keluarganya saat ini sedang diterpa musibah.

Pasalnya, istri Anang Hermansyah, Ashanty dan ketiga anaknya yakni Aurel Hermansyah, Azriel, dan Arsy dinyatakan positif Covid-19 dan harus melakukan isolasi mandiri.

Lain dengan Aurel Hermansyah, Azriel, dan Arsy, Anang Hermansyah harus lebih bersabar lantaran Ashanty harus dirawat di Rumah Sakit lantaran kondisinya yang kurang baik.

Baca Juga: Jadwal Acara TV RCTI Hari Ini, Senin 1 Maret 2021, Jangan Lewatkan Kelanjutan Ikatan Cinta di Jam Berikut

Baca Juga: Sebut Perpres Investasi Miras Dampaknya Merusak, Jimly Asshiddiqie: Sebaiknya Dibatalkan

Ditambah lagi, Ashanty diketahui punya riwayat penyakit autoimun, yang sebelumnya mengharuskan ia dan keluarga untuk melakukan swab rutin demi mengantisipasi.

Namun saat ini, setelah melalui masa kritis di rumah sakit, Ashanty dikabarkan sudah membaik.

Selama ini pula media banyak yang memberitakan kabar kematian Ashanty lantaran Covid-19, yang kemudian sudah dibantah oleh pihak keluarga dan asisten rumah tangganya.

Mengetahui kabar ini, Ashanty mengaku terkejut sekaligus tak menyangka. Meskipun kecewa, Ashanty tampak tak marah ataupun kesal.

Halaman:

Editor: Aisa Meisarah

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x