Sudah 16 Hari, Polres Langkat Bentuk Tim Khusus Mencari 3 Anak Hilang Secara Misterius

- 3 November 2020, 10:41 WIB
Misterius, Ini Kronologis dan Fakta Pencarian 3 Bocah Hilang di Langkat
Misterius, Ini Kronologis dan Fakta Pencarian 3 Bocah Hilang di Langkat /ANTARA/Imam Fauzi/

JURNALSUMSEL.COM - Warga Kabupaten Langkat dikagetkan dengan kasus hilangnya tiga anak di Kabupaten Langkat Sumatera Utara.

Saat ini bukan hanya warga Kabupaten Langkat, masyarakat Indonesia juga dikagetkan dengan kasus tersebut bagaimana tidak ketiga anak itu menghilang secara misterius.

Publik juga berharap ada titik terang ketiga anak itu ditemukan.

Baca Juga: DAFTAR SEKARANG! Kartu Prakerja Gelombang 11 Ditutup Besok. Simak Cara Mendaftar dan Insentifnya

Baca Juga: Cek Penerima Bantuan BPUM UMKM BRI Secara Online, Begini Cara Daftarnya!

Yoga Tri Herlambang, Nizam Aufar Reza, Alfisa Zahra adalah nama 3 tiga anak yang hilang, sejak Minggu 18 Oktober 2020 lalu hingga hari ke-16 sekarang ini belum juga ditemukan.

Ketiga anak itu terakhir kali terlihat melintas di dekat excavator yang sedang menggali parit di Dusun Pulka, Desa Naman Jahe, Kecamatan Salapian.

Tempat itu diduga sebagai lokasi terakhir ketiganya menghilang.

Berbagai upaya telah dilakukan untuk mencari 3 anak tersebut.

Pencarian tidak hanya melibatkan aparat kepolisian, Basarnas dan warga, serta relawan, tapi juga melibatkan ahli spiritual atau dukun.

Halaman:

Editor: Mula Akmal

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x