Bilang Kangen Sama Wartawan, Jubir Presiden Fadjroel Rachman Diserbu Komen: Bales Chat Dong Bang!

- 27 Januari 2021, 11:00 WIB
Juru Bicara Presiden Joko Widodo, Fadjroel Rachman.
Juru Bicara Presiden Joko Widodo, Fadjroel Rachman. /Wahyu Putro A/Antara

JURNALSUMSEL.COM- Juru Bicara Presiden RI Fadjroel Rachman mengaku rindu momen dimana dirinya bisa bertanya-tanya dengan rekan-rekan wartawan.

Rasa rindu itu diluapkannya lewat tulisan caption di unggahan akun instagram resminya @fadjroelrachman.

Fadjroel Rachman beralasan rasa rindunya itu diakibatkan oleh pembatasan yang terjadi selama masa pandemi Covid-19.

“Merindukan masa-masa sebelum pandemi covid-19 mencengkram Indonesia & dunia. Ketika bisa bertanya-tanya dengan rekan-rekan wartawan: televisi, radio, online, media cetak, dalam & luar negeri..,” ujarnya sebagaimana dikutip Jurnal Sumsel dari unggahan akun @fadjroelrachman pada 26 Januari 2021.

Sontak unggahan tersebut mengundang beragam komentar yang ternyata dari kalangan para wartawan itu sendiri.

Baca Juga: Krisis Politik Kian Memburuk di Italia, Perdana Menteri Italia Giuseppe Conte Mengundurkan Diri

Baca Juga: 5 Cara Mudah Mengatasi Hidung Tersumbat, Terbukti Efektif!

Lucunya, para wartawan malah menyinggung dan mempertanyakan tentang rasa kerinduan Jubir Presiden tersebut.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Fadjroel Rachman (@fadjroelrachman)

 

Pasalnya diketahui, melalui komentar dari beberapa wartawan Istana terhadap unggahan Fadjroel Rachman tersebut. Fadjroel Rachman ternyata sudah lama tidak membalas chat dari para wartawan bahkan hampir yang sudah satu tahun tidak dibalas.

Misalnya saja, seperti beberapa komentar dari akun instagram berikut ini:

“Kalau kangen tanya jawab, chat wartawan dibales dong bang,” ujar @teatrikahp.

“Justru karena lagi pandemi ini, kalau wartawan WhatsApp dan telpon direspon dong bang. Jangan dididemin aja,” ujar @icanihsanuddin.

“Wartawan juga kangen bang soalnya kalo ditanya di Whatsaap ga pernah dibales,” ujar @basithbardan.

“Lah saya chat dari sebelom pandemi aja ga dibales-bale awokwokwok,” @prasandhiika

Baca Juga: Dilantik Hari Ini Sebagai Kapolri, Berikut Profil Komjen Pol Listyo Sigit Prabowo

Baca Juga: Alami Kelelahan? Ini 7 Cara Mengatasinya

“Bales wa kito dong bang, Normatif gak papa kok yang penting direspon,” @erricpermana

Tidak hanya itu, kocaknya banyak dari kalangan wartawan yang berkomentar bernada lawakan untuk menyinggung Jubir Presiden tersebut. Misalnya saja seperti beberapa komentar dari akun instagram berikut:

“Merindukan bulan kali aaah~,” ujar @intamumbarip.

“Abang kuotanya habis atau ga ada wifi gratis buat jawab pertanyaan temen-temen (wartawan)?,” ujar @vespa_ale.

“bang Fadjroel HP nya dilockdown juga Si,,jadi aja kangen,” @bonsai683

Selain itu, pihak lain juga berkomentar dan memberikan doa agar para wartawan segera mendapat balasan dari Jubir Presiden tersebut.

Semoga pertanyaan para teman-teman media yang tugas di istana segera dibalas. Biar rasa kangen itu sedikit terobati bang,” ujar @satriaekoatmojo.***

Editor: Mula Akmal

Sumber: Instagram @movreview


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x