Belum Terima BSU BLT BPJS Ketenagakerjaan? Ini Jawaban Menaker Buat yang Penasaran

17 November 2020, 08:45 WIB
Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah membeberkan kenapa ada yang belum menerima BSU BLT BPJS Termin 2. /Instagram/@idafauziyahnu/

JURNALSUMSEL.COM - Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) kembali menyalurkan Bantuan Subsidi Gaji (BSU) BLT BPJS Ketenagakerjaan termin dua tahap tiga.

Penyaluran BSU BLT BPJS Ketenagakerjaan termin dua tahap tiga ini dengan jumlah penerima mencapai lebih dari 3.149.031 pekerja.

Pemerintah menganggarkan dana Rp3,77 triliun untuk BSU BLT BPJS Ketenagakerjaan termin dua tahap tiga ini.

Baca Juga: BLT BPJS Ketenagakerjaan Tahap 2 Dipastikan Cair ke Rekening BRI, BCA, BNI, Segera Login di Kemnaker

Baca Juga: Pencairan BSU BLT BPJS Ketenagakerjaan di Rekening BCA Tak Merata, Ini Tanggapan Pihak BCA

Baca Juga: Mantap! BSU BLT BPJS KetenagakerjaanTermin II Tahap 3 Sudah Cair, Cek Rekening Sekarang!

"Termin kedua subsidi gaji/upah untuk tahap III kembali disalurkan. Sesuai dengan komitmen yang telah kami sampaikan sebelumnya, proses penyaluran subsidi gaji/upah kami percepat karena datanya mengacu pada para penerima di termin I yang lalu sudah clear and clean," jelas Menteri Ketenagakerjaan (Menaker), Ida Fauziyah, melalui Siaran Pers Biro Humas Kemnaker

Laporan sementara dari Bank penyalur, per 15 November realisasi penyaluran untuk termin kedua ini secara total tahap 1 dan 2 baru mencapai 1,5 juta penerima.

Sehingga masih ada sebagian penerima dan calon penerima yang belum mendapatkan penyaluran BLT BPJS ini.

Baca Juga: Joan Mir, Juara Dunia MotoGP 2020 yang Ternyata Fans Valentino Rossi

Baca Juga: Tak Semua Pekerja Mendapatkan BSU BLT BPJS Termin 2? Simak Penjelasan Kemnaker!

Bahkan sejumlah calon penerima belum dapat menerima bantuan subsidi upah karena terjadi beberapa kendala, di antaranya:

  • Duplikasi rekening
  • Rekening yang sudah ditutup pihak Bank
  • Rekening pasif
  • Rekening tidak valid atau telah dibekukan.

Baca Juga: Hore! BLT BPJS Ketenagakerjaan Termin II tahap III Sudah Cair, Silahkan Cek Rekening Masing-Masing

Baca Juga: Pekerja Belum Dapat Transferan BSU BLT BPJS, Ternyata Ini Penyebabnya

"Selain itu, terdapat rekening yang tidak sesuai NIK dan rekening yang tidak terdaftar di kliring. Jumlahnya rekening bermasalah ini mencapai 151.000 rekening," lanjutnya.

Menaker berharap bagi masyarakat yang merasa berhak menerima BSU namun masih terkendala, untuk segera melakukan koordinasi dengan pihak BPJS dan HRD perusahaan.

Selain itu, ia juga berharap untuk penerima yang datanya telah tervalidasi namun belum menerima penyaluran dana agar bersabar.

Baca Juga: Solusi Tak Dapat BSU BLT BPJS karena Kendala Data, Menaker: Lapor Ke Manajemen Perusahaan dan BPJS

Mengingat banyaknya jumlah pekerja penerima yang akan menerima BSU BLT BPJS ini.

"Sisanya masih dalam proses penyaluran dan terus kami monitor perkembangan penyalurannya. Saya mohon agar para pekerja bersabar karena jumlah dana yang harus ditransfer Bank penyalur ke masing-masing rekening penerima cukup besar, baik yang rekeningnya Bank Himbara maupun yang rekeningnya Bank Swasta," tutur Menaker kemudian.***

Editor: Muhammad Wirawan Kusuma

Sumber: Kemnaker

Tags

Terkini

Terpopuler