BURUAN DAFTAR! Pendaftaran Bantuan BPUM UMKM BRI Ditutup Akhir November 2020, Cek Syaratnya

11 November 2020, 11:41 WIB
Daftar Online BPUM UMKM Rp2,4 Juta! Daftar Link 15 Wilayah yang Masih Buka Pendaftaran //Komite UMKM

JURNALSUMSEL.COM - Pendaftaran bantuan BPUM UMKM BRI diperpanjang hingga akhir November 2020.

Bagi Anda pelaku UMKM yang ingin mendaftar kini masih memiliki kesempatan untuk mendapatkan bantuan BPUM UMKM BRI.

Program bantuan BPUM UMKM BRI ini merupakan rangka pemulihan ekonomi nasional akibat pandemi Covid-19.

Baca Juga: Anies Baswedan Temui Habib Rizieq Semalam di Petamburan, Ini yang Mereka Bahas

Hal ini juga sangat membantu masyarakat dalam membangun usaha mereka.

Dilansir situs resmi Kementerian Koperasi (Kemenkop), ada beberapa syarat yang harus dipenuhi oleh pelaku UMKM yang ingin mendaftar bantuan BPUM UMKM BRI .

Di antaranya, yaitu:

1. Memiliki usaha berskala mikro, dibuktikan dengan Surat Keterangan Usaha (SKU) dari Kantor Desa.

Baca Juga: 8 Aplikasi Pengedit Video Terbaik di Android!

2. Warga Negera Indonesia (WNI), dibuktikan dengan lampiran Kartu Tanda Penduduk (KTP).

3. Bukan ASN (Aparatur Sipil Negara), TNI/POLRI, pegawai BUMN/BUMD.

4. Serta tidak memiliki pinjaman di bank dan Kredit Usaha Rakyat (KUR).

Bagi Anda yang memiliki usaha dan memenuhi persyaratan diatas, Anda bisa mengajukan diri sebagai penerima bantuan BPUM UMKM BRI.

Baca Juga: Pelaku UMKM Bisa Promosi Gratis di Jurnal Sumsel, Ini Syarat dan Ketentuannya

Adapun cara mendaftarnya, pelaku UMKM bisa mengajukan diri serta perlu menyiapkan beberapa dokumen berikut:

1. Nomor Induk Kependudukan (NIK).

2. Nama Lengkap sesuai dengan Kartu tanda Penduduk (KTP).

3. Alamat tempat tinggal sesuai KTP.

4. Bidang Usaha.

5. Nomor Telepon.

Baca Juga: Wajib tahu! Berikut Tips dan Cara Menghadapi Tantangan Latsar CPNS 2019

Pelaku UMKM yang ingin dapat bantuan ini bisa datang ke beberapa lembaga pengusul yang ditunjuk pemerintah.

Setelah mendaftar, Anda tinggal menunggu data Anda diproses. Pengumuman lolos atau tidaknya BPUM UMKM BRI akan disampaikan melalui SMS.***

Editor: Muhammad Wirawan Kusuma

Sumber: Kemenkop UKM

Tags

Terkini

Terpopuler