Suami Jadi Tersangka Korupsi, Grace Batubara Menyesal Jadi Istri Mensos

9 Desember 2020, 16:19 WIB
Tangkap Layar Wawancara Istri Mensos Juliari, Grace Batubara dalam acara Youtube Podcas Linjamsos /Linjamsos/YouTube

JURNALSUMSEL.COM - Usai sang suami ditetapkan sebagai tersangka oleh KPK, Grace Batubara Istri Sah Menteri Sosial atau Mensos Juliari Peter Batubara menjadi sorotan publik.

Dalam podcast Youtube Linjamsos Beranda yang diupload satu bulan yang lalu,Grace Batubara mengungkapkan penyesalannya jadi istri menteri.

Secara mengejutkan ia malah mengatakan bahwa dirinya lebih memilih jadi istripengusaha.

"Kadang-kadangsih kalau misalnya lagi gimana gitu, saya selalu bilang.
'Aduh, kalau kayakgini mah enakan balik aja deh lagi jadi pengusaha' Inginnya kan seperti itu.
Ya, kita bisa melakukan apa saja, semau kita, enggak ada protokoler,"tuturnya.

Baca Juga: Pekerja yang di PHK Masih Bisa Terima BSU BLT BPJS Ketenagakerjaan? Simak Kemungkinan Berikut

Baca Juga: CPNS 2021 Dibuka, Apa Saja Berkas yang Harus Ada dan Persiapan Apa yang Harus Dilakukan?

Namun demikian, Grace menuturkan bahwa suaminya diamanahi sebagai Menteri Sosial merupakan kesempatan yang berharga dan amat Grace banggakan.

"Itu yang kita aminkan, kita banggakan, ya sudah kita jalani dengan fun saja," ucapnya.

Yang amat disayangkan sekarang ini, Mensos Juliari Batubara jadi tersangka kasus korupsi bansos COVID-19, Bunda.

Ia diperiksa KPK setelah menyerahkan diri pada Minggu 6 Desember 2020 dini hari Sebagaimana diketahui sebelumnya, Menteri Sosial (Mensos) Juliari P Batubara tiba di gedung Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) pada hari Minggu 06 Desember 2020 di Jakarta.

Baca Juga: Mengejutkan! Segini Hitungan Kasar Korupsi Mensos Juliari dari Tilep Rp10 ribu per Paket Sembako

Baca Juga: BSU BLT BPJS Ketenagakerjaan Masih Belum Cair, Mungkin Rekening Anda Bermasalah? Begini Solusinya

Juliari P Batubara menyerahkan diri ke gedung KPK pada pukul 02.45 WIB dini hari dan ditetapkan sebagai tersangka kasus menerima suap bantuan sosial (bansos) penanganan virus Covid-19.

Sebelumnya, Ketua KPK Firli Bahuri atas ucapannya yang melakukan korupsi atas dana Covid-19 akan menerima hukuman mati.Terkait hal tersebut, menjadi sorotan setelah ditetapkannya Juliari P Batubara sebagai tersangka korupsi dana bansos Covid-19.

"Apalagi masa pandemi covid19 masa sih masih ada oknum yang melakukan korupsi karena tidak empati terhadap NKRI. Ingatkorupsi saat bencana terancam pidana hukuman mati," kata Firli, Maret 2020 lalu.

Sebelumnya, artikel ini telah tayang lebih dulu di Potensi Bisnis dalam judul "Mengejutkan! Istri Mensos Juliari: Aduh, Kalau Kayak Gini Enakan Balik Aja Lagi Jadi Istri Pengusaha".***(Rahman Agussalim/Potensi Bisnis)

Editor: Shara Amalia

Sumber: Potensi Bisnis

Tags

Terkini

Terpopuler