SKB CPNS Kemenag Sumsel Digelar Virtual, Begini Panduannya

- 25 Agustus 2020, 12:45 WIB
ILUSTRASI CPNS : Pelaksanaan tes SKB CPNS Kemenag Sumsel digelar virtual.
ILUSTRASI CPNS : Pelaksanaan tes SKB CPNS Kemenag Sumsel digelar virtual. /(PRFM/PRFM.com)

JURNALSUMSEL.COM - Pelaksanaan Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) CPNS Kemenag Sumsel tahun ini akan terasa berbeda.

SKB CPNS Kemenag Sumsel akan digelar si tengah pandemi Covid-19 yang penyebarannya masih masif.

Untuk itu, penyelenggara SKB mengambil langkah pencegahan.

Baca Juga: Pencairan Ditunda, Begini Cek Nama Peserta BPJS Ketenagakerjaan Penerima Bantuan Subsidi Upah

Plt Kakanwil Kemenag Sumsel, Abadil mengatakan, pelaksanaan SKB CPNS Kemenag Sumsel akan digelar secara virtual.

“SKB tahun ini memang berbeda dibanding tahun-tahun sebelumnya. Karena tahun ini akan dilakukan secara virtual," ujarnya seperti dilansir Jurnal Sumsel dari Fixpalembang.com dalam artikel "Pelaksanaan SKB CPNS Kemenag Sumsel Digelar Secara Virtual".

Dijelaskannya, ada 33 pelamar Formasi Kanwil Kemenag Sumsel yang mengikuti SKB di luar Sumsel yaitu di Bengkulu, Yogyakarta, Jakarta, Jambi, Jawa Barat, Jawa Timur, Lampung, Riau, Sumatera Barat, dan Sumatera Utara.

Baca Juga: Cara Menambah Followers IG dalam 2 Minggu

Sedangkan 220 pelamar Formasi Kanwil Kemenag Sumsel lainnya, mengikuti SKB di 15 kabupaten/kota se-Sumsel, minus Empat Lawang dan Pagaralam.

Halaman:

Editor: Muhammad Wirawan Kusuma

Sumber: FIX Palembang


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x