Kota Palembang PPKM Level 4, Komunitas Generasi Peduli Umat dan ACT Lakukan Kerja Sama

- 30 Juli 2021, 19:02 WIB
Ilustrasi Aksi Cepat Tanggap (ACT) memberikan Paket Pangan.
Ilustrasi Aksi Cepat Tanggap (ACT) memberikan Paket Pangan. /Agus Somantri/Galamedia/

JURNALSUMSEL.COM - PPKM Level 4 di Kota Palembang yang ditetapkan oleh Walikota Harnojoyo mulai dari 26 Juli hingga 8 Agustus 2021 membuat UMKM dan pekerja atau buruh harian menjadi kesulitan untuk menghasilkan uang.

Hal ini membuat Komunitas Generasi Peduli Umat (GPU) dan Aksi Cepat Tanggap (ACT) dengan sigap melakukan kerja sama untuk membantu UMKM dan pekerja atau buruh harian.

PPKM level 4 diberlakukan di empat daerah di Sumatera Selatan yaitu Kota Lubuklinggau, Kabupaten Musi Banyuasin, Musi Rawas dan Kota Palembang.

Hal ini merupakan buntut dari PPKM level 3 sebelumnya yang sudah diberlakukan di Kota Palembang dari 9 Juli hingga 25 Juli 2021.

Baca Juga: Lolos Program Kartu Prakerja Gelombang 18, Berikut Tipsnya!

Namun pada PPKM level 4 ini, UMKM boleh untuk tetap buka 24 jam dengan memperhatikan protokol kesehatan yang ketat.

Walaupun begitu UMKM masih mengalami kesulitan karena sepi pembeli atau pelanggan. Hal ini juga berimbas pada buruh harian yang menggantungkan upahnya dari banyaknya pembeli atau pelanggan.

Untuk mengantisipasi hal itu, Tim GPU bersama ACT akan mengajak seluruh masyarakat untuk membantu UMKM dan buruh harian yang terkena dampak dengan membuka donasi untuk "Layanan Makanan Gratis".

Bantuan "Layanan Makanan Gratis" ini diberikan untuk UMKM seperti warung dan sejenisnya, pekerja atau buruh harian seperti gojek, tukang becak, dan lain-lain.

Baca Juga: Cara Cek Penerima BLT UMKM/BPUM Tahap 2 dan Alur Pencairannya, Lengkapi Syarat Ini

Halaman:

Editor: Mula Akmal


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x