Akhir Desember 2020, Harga Cabai di Palembang Bikin Warga Menjerit!

- 26 Desember 2020, 18:25 WIB
Harga cabai di Kota Palembang mengalami kenaikan.
Harga cabai di Kota Palembang mengalami kenaikan. /Pixabay.com/

JURNALSUMSEL.COM - Harga cabai merah di pasar tradisional Palembang terus mengalami kenaikan harga hingga akhir Desember 2020 ini.

Diketahui saat ini harga cabai merah mencapai Rp80.000 per kilogram, hal ini membuat sejumlah warga di Kota Palembang mengeluh.

"Harga cabai merah melambung mencapai Rp80.000 per kilogram dibandingkan sebulan sebelumnya maksimal Rp25.000/kg," ujar Ayu, pemilik warung pecel lele di kawasan Puncak Sekuning, Palembang, seperti dikutip Jurnal Sumsel dari Antara.

Menurut Ayu, kenaikan harga cabai yang tinggi ini telah membebani usaha miliknya.

Baca Juga: BSU BLT BPJS Ketenagakerjaan Diperpanjang hingga Tahun Depan?Tapi Rekening Bermasalah, Ini Solusinya

Baca Juga: Masih Rayakan Natal di Tengah Pandemi Covid-19, AS Imbau Warganya untuk Tidak Bepergian!

Pasalnya, cabai merupakan salah satu bahan baku untuk usaha warung makannya.

Ayu juga meminta agar pemerintah bisa segera mengatasi permasalahan harga cabai yang mahal tersebut.

Karena pasalnya, harga cabai merah diprediksi akan terus bergerak naik.

Halaman:

Editor: Muhammad Wirawan Kusuma

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x