Utang Tinggi Bebani Aktivitas Ekonomi Dunia

- 31 Januari 2024, 12:52 WIB
Ilustrasi menanggung beban utang yang harus dilunasi.
Ilustrasi menanggung beban utang yang harus dilunasi. /Nu.or.id/

JURNALSUMSEL.COM - Lonjakan harga komoditas baru akibat guncangan geopolitik dan gangguan pasokan diprediksi masih akan terjadi dan memperpanjang kondisi ketatnya moneter dunia.

Bahkan, masalah sektor properti yang semakin dalam di Tiongkok dan berbagai negara lainnya, kenaikan pajak dan pemotongan belanja bisa menimbulkan (risiko) penurunan pertumbuhan (growth disappointments).

Laporan World Economic Outlook (WEO) Januari 2024 dari International Monetary Fund (IMF) memproyeksikan pertumbuhan ekonomi global hanya sebesar 3,1 persen pada tahun 2024, naik 0,2 poin persentase dari prediksi sebelumnya yang tercatat dalam WEO Oktober 2023. Pada tahun 2025, IMF memperkirakan ekonomi dunia bertumbuh 3,2 persen.

Baca Juga: Chery Umumkan Tiggo Terbaru Meluncur di IIMS 2024

Baca Juga: Pemerintah Buka 250.000 Formasi Fresh Graduate Jadi ASN di IKN

Kepala Ekonom IMF Pierre-Olivier Gourinchas mengatakan, pihaknya memperkirakan pertumbuhan lebih lambat di Amerika Serikat, di mana kebijakan moneter ketat masih berdampak pada perekonomian.


"Di Tiongkok, di mana konsumsi dan investasi yang lebih lemah terus membebani aktivitas," katanya dikutip Antara, Rabu (31/1).

Ia memperkirakan, aktivitas di kawasan Euro diperkirakan akan sedikit pulih setelah tahun 2023 yang penuh tantangan karena harga energi tinggi dan pengetatan kebijakan moneter membatasi permintaan.


Selain itu, banyak negara lain yang terus menunjukkan ketahanan dengan percepatan pertumbuhan, seperti di Brasil, India, dan negara-negara besar di Asia Tenggara.

Ia menegaskan, proyeksi pertumbuhan global pada 2024-2025 masih di bawah rata-rata historis (2000-2019) sebesar 3,8 persen dengan tingkat suku bunga bank sentral yang tinggi untuk mengurangi laju inflasi, penarikan dukungan fiskal di tengah utang tinggi membebani aktivitas ekonomi, dan pertumbuhan produktivitas dasar yang rendah.

Halaman:

Editor: Lamka Alum


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x