Persiapan ASN PPPK 2021, Cek, Berikut 5 Cara Memiliki SIM PKB Program Guru Belajar dan Berbagi Seri Mandiri!

- 13 Maret 2021, 07:31 WIB
Program Guru Belajar dan Berbagi Seri Mandiri ASN PPPK 2021
Program Guru Belajar dan Berbagi Seri Mandiri ASN PPPK 2021 /Tangkapan laman @ditjen.gtk.kemdikbud

JURNALSUMSEL.COM- Program Guru Belajar dan Berbagi Seri Belajar Mandiri Calon Guru Aparatur Sipil Negara Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (ASN PPPK) hadir.

Program tersebut memfasilitasi calon ASN PPPK 2021 untuk mengetahui pengetahuan dan keterampilan serta latihan soal melalui belajar mandiri.

Dalam rangka, untuk mempersiapkan diri para pendaftar mengikuti seleksi calon guru ASN PPPK 2021.

Portal belajar yang telah dirilis oleh Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) ini, telah mencatat bahwa sebanyak 152.964 peserta telah mengakses dan login.

Sedangkan terhitung sejak Senin, 9 Maret 2021. Telah tercatat sebanyak 282 ribu peserta yang telah login dan mendaftar.

Baca Juga: Sinopsis Film Desierto, Bercerita Tentang Perbatasan Antar Negara Tayang Malam Ini di Bioskop Trans TV

Baca Juga: Segera Daftar BLT UMKM BPUM 2021 Rp2,4 Juta, Ini Persyaratan yang Wajib Dilengkapi

Teruntuk para peserta yang belum mendaftar, namun ingin mendaftar ke situs ini namun tak memiliki SIM PKB . Berikut 5 informasinya.

  1. Pastikan Anda terdaftar aktif di Data Pokok Pendidikan (Dapodik) Sekolah.
  2. Pastikan Dapodik Sekolah sudah sinkron dengan Dapodik pusat.
  3. Jika Dapodik Sekolah belum sinkron dengan Dapodik Pusat, silahkan hubungi operator Dapodik Sekolah.
  4. Setelah Dapodik sekolah sinkron dengan Dapodik Pusat, tunggu selama 2*24 jam untuk mendapatkan akun SIM PKB.
  5. Cari dan aktivasi akun SIM PKB Anda melalui laman gtk.belajar.kemdikbud.go.id/akun/ptk.***

Editor: Mula Akmal

Sumber: Kemdikbud


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah