Pakar Ekspresi Menilai Raut Wajah Gisel Saat Buka Suara: Lebih Besar Ketakutan Daripada Kesedihan

- 8 Januari 2021, 11:16 WIB
Gisel saat memberikan keterangan pers (6 Januari 2021)
Gisel saat memberikan keterangan pers (6 Januari 2021) /PMJ News/

JURNALSUMSEL.COM - Aktris sekaligus penyanyi Gisella Anastasia alias Gisel sudah ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus video syur miliknya.

Selain Gisel, lawan mainnya dalam video syur tersebut, Nobu juga sudah ditetapkan sebagai tersangka akibat kelalaian.

Keduanya dijadwalkan menjalani pemeriksaan pada 4 Januari lalu, namun hanya Nobu yang terlihat menyambangi Polda Metro Jaya pada hari itu.

Baca Juga: Menunggu Pencairan BSU BLT BPJS Ketenagakerjaan Termin 3? Simak Dulu Penjelasan Menaker Berikut!

Baca Juga: Jelang Pendaftaran CPNS 2021, Ini Tips Agar Lolos Seleksinya

Sementara itu, Gisel diberitakan tak hadir lantaran menjemput anak semata wayangnya, Gempita yang saat itu pulang dari Bali.

Gisel pun dijadwalkan kembali untuk diperiksa pihak penyidik pada hari ini, 8 Januari 2021.

Sebelumnya, Gisel diketahui telah tampil dihadapan publik dengan membuat pernyataan dan permintaan maafnya di depan wartawan pada Rabu, 6 Januari 2021 malam di Hotel Four Seasons, Jakarta.

Dalam pernyataannya, Gisel meminta maaf kepada seluruh masyarakat atas tersebarnya video syur yang ia rekam tiga tahun lalu dan beredar tanpa seizinnya.

Halaman:

Editor: Aisa Meisarah

Sumber: PR Pangandaran


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x