HORE! Pemerintah Kembali Berikan Diskon Token Listrik Gratis 2021, Segera Klaim dengan Cara Ini!

- 8 Januari 2021, 08:30 WIB
3 cara klaim token listrik gratis.
3 cara klaim token listrik gratis. /Instagram/@pln_id

JURNALSUMSEL.COM - Pada bulan ini, pemerintah memberikan stimulus listrik kepada masyarakat.

Masyarakat dapat segera klaim diskon token listrik Januari 2021 melalui www.pln.co.id.

PT PLN menyalurkan program ini sebagai upaya perlindungan sosial bagi masyarakat yang terdampak pandemi Covid-19.

Menurut Direktur Niaga dan Manajemen Pelanggan PLN Bob Saril, diskon token listrik mulai disalurkan pada 7 Januari hingga akhir Maret 2021.

Bantuan ini akan diberikan bagi pelanggan rumah tangga daya 450 volt ampere (VA) dengan diskon 100 persen tagihan listrik.

Baca Juga: Bantuan Subsidi BLT Guru Honorer Kemendikbud Rp1,8 Juta Cair, Simak Kembali Apa Saja Persyaratannya!

Baca Juga: HORE! Jokowi Resmi Tanda Tangani Aturan Pembuatan dan Perpanjangan SIM Gratis untuk Masyarakat

Selain itu, tagihan listrik bagi pelanggan kategori daya 900 VA bersubsidi diskon 50 persen. Kemudian terakhir diskon tagihan listrik sebesar 100 persen turut diberikan bagi pelanggan bisnis dan industri berdaya 450 VA.

Sebelumnya, artikel ini telah tayang lebih dulu di Fix Indonesia dalam judul "SIMAK! Begini Cara Klaim Diskon Token Listrik Januari 2021 Klik www.pln.co.id untuk Mendapatkannya"

1. Klik laman www.pln.co.id

2. Pilih menu Stimulus Covid-19 (Token Gratis/Diskon).

3. Pelanggan bisa langsung masukkan ID Pelanggan/ Nomor Meter

4. Kemudian token gratis akan tampil di layar setelah itu para pelanggan bisa langsung memasukkan Token Gratis tersebut ke meteran yang sesuai dengan ID Pelanggan.
Selain melalui laman tersebut para pelanggan juga bisa dengan mudah mendapatkan bantuan melalui WhatsApp.

Adapun cara mendapatkan token listrik melalui layanan WhatsApp, bisa dengan cara berikut:

1. Buka aplikasi WhatsApp.

2. Chat WhatsApp ke 08122-123-123, ikuti petunjuk, salah salah satunya memasukkan ID pelanggan.

3. Kemudian token gratis/diskon akan muncul.

Baca Juga: Penyaluran BLT UMKM Masih Terus Dilakukan, Hindari 4 Kekeliruan Ini Agar Danamu Segera Cair!

Baca Juga: Seleksi CPNS 2021 Dibuka Maret Mendatang, Peserta yang Terlibat Golongan Ini Haram Mendaftar!

Itulah beberapa cara mendapatkan bantuan listrik dengan mudah dari pemerintah.

Menurut data dari PLN, jumlah masyarakat penerima stimulus biaya langgan listrik untuk pelanggan rumah tangga 450VA mencapai sebanyak 24,16 juta pelanggan.

Selain itu, untuk pelanggan 900VA bersubsidi terdapat 7,87 juta pelanggan. Sedangka jumlah pelanggan bisnis kecil (B1) dan industri kecil (I1) sebanyak kurang lebih 459 ribu pelanggan.

Bagi para masyarakat di daerah terpencil yang jauh dari internet PLN juga telah bekerja sama dengan perangkat pemerintah setingkat kecamatan/desa/kelurahan untuk memastikan stimulus tarif listrik selama pandemi Covid-19 diterima oleh golongan masyarakat yang berhak.

Itulah cara klaim diskon token listrik januari 2021 bisa melalui laman www.pln.co.id ataupun melaui aplikasi WhatsApp.***(Sandi Susandi/Fix Indonesia)

Editor: Shara Amalia

Sumber: Fix Indonesia PRMN


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah