5 Ramuan Masker Berbahan Alami, Simple dan Menyehatkan Kulit Wajah

- 22 November 2020, 11:15 WIB
Ilustrasi memakai masker wajah
Ilustrasi memakai masker wajah /pixabay/ivanovgood.

JURNALSUMSEL.COM - Menggunakan masker pada wajah merupakan salah satu upaya atau perawatan penting yang dilakukan demi menjaga dan menyehatkan kulit wajah.

Namun, menemukan masker yang sehat untuk kulit wajah terbilang cukup sulit, anda perlu berhati-hati dalam menentukan sebuah produk yang sehat.

Karena, jika anda salah dalam memilih produk, bukannya menyehatkan kulit tetapi malah justru bisa merusak kulit.

Dibandingkan menggunakan produk masker yang belum tentu terjamin keamanannya, lebih bagus jika memanfaatkan bahan-bahan alami yang ada dirumah untuk dijadikan masker wajah.

Nah, berikut cara membuat ramuan masker alami yang dijamin sehat untuk kulit wajah, yang tim Jurnal Sumsel kutip dari thehealthy.com.

Baca Juga: CPNS 2021: Lengkapi Dokumen Pendukung Ini Saat Pemberkasan

Baca Juga: CPNS 2021: Pelamar Formasi Guru Wajib Simak Kisi-Kisi SKB Berikut Ini

1. Masker wajah pisang.

Pisang memiliki berbagai kandungan yang bagus untuk kulit, diantaranya vitamin A untuk memudarkan flek dan noda hitam serta menghaluskan kulit yang kasar.

Vitamin B untuk mengurangi penyebab kulit kering, vitamin E untuk menghambat munculnya kerutan, dan kalium untuk melembabkan sekaligus meremajakan kulit.

Tahapan membuat masker pisang beserta cara memakainya.

-Blender atau haluskan pisang matang yang berukuran sedang hingga halus.

-Oleskan dengan lembut ke wajah dan leher, biarkan selama 10 hingga 20 menit, lalu bilas dengan air dingin.

-Boleh mencampurnya dengan 1/4 cangkir yogurt, atau 2 sendok makan madu (obat jerawat alami).

Baca Juga: Ada Masalah Saat Pendaftaran CPNS 2021? Jangan Khawatir, Hubungi Kontak Berikut Ini

Baca Juga: CPNS 2021: Apa Keuntungan Bagi Pelamar Jalur Cumlaude?

2. Masker wajah alami dari susu.

-Campurkan 1/4 cangkir susu bubuk dan air secukupnya hingga tekstur mengental.

-Kemudian oleskan ke wajah, biarkan hingga mengering sepenuhnya, lalu bilas dengan air hangat.

Wajah akan terasa segar setelahnya, masker alami ini sangat cocok bila digunakan secara rutin.

3. Masker dari yogurt.

Yogurt ternyata bisa membersihkan kulit dan memudarkan pori-pori di wajah.

Caranya, oleskan yogurt di wajah dan leher, diamkan selama sekitar 20 menit.

Namun, kamu juga boleh mencampurnya dengan ramuan berikut agar lebih maksimal dalam menyehatkan kulit.

Baca Juga: Satgas: 77 Orang Dinyatakan Positif Covid-19, Mulai dari Klaster Petamburan Hingga Megmendung

Baca Juga: Sekolah Tatap Muka Bisa Dimulai Januari 2021, Ada 6 Syarat Protokol Kesehatan yang Harus Dipenuhi!

Campurkan 1 sendok teh yogurt tanpa rasa dengan 1/4 irisan jeruk yang telah dihaluskan, kemudian tambahkan 1 sendok teh lidah buaya.

Diamkan ramuan ini di wajah selama kurang lebih lima menit, kemudian bilas.

4. Masker wajah dari telur.

Jika kulitmu terasa kering, maka gunakan kuning telur sebagai masker yang bisa melembabkannya.

Namun, jika wajahmu berminyak maka gunakan putih telur, ramuan ini boleh ditambah dengan sedikit lemon atau madu.

Sedangkan untuk kulit normal, gunakan seluruh bagian telur, oleskan telur yang telah dikocok, kemudian tunggu sekitar 30 menit, lalu bilas.

5. Masker wajah dari ramuan yogurt dan strawberry.

Tumbuk segenggam stroberi matang kemudian campurkan dengan 3 sendok makan almond bubuk.

Baca Juga: Sinopsis Film Jeepers Creepers III, Film Horor yang Tayang Malam Ini di Bioskop Trans TV

Baca Juga: LINK Live Streaming Manchester United Vs West Brom, Penentuan Nasib Ole Gunnar Solskjaer?

Tambahkan 2 sendok makan yogurt tawar dan aduk hingga campuran memiliki tekstur seperti pasta.

Oleskan ke wajah sekitar 15 menit, kemudian bilas dengan air hangat, ramuan ini ampuh membuat kulit menjadi lembut dan halus.***

Editor: Mula Akmal

Sumber: The Healthy


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x