Lagi Trend, 10 Aplikasi Tabungan Online Terbaik yang Bisa Jadi Pilihan

- 5 November 2020, 12:43 WIB
Ilustrasi aplikasi tabungan online.
Ilustrasi aplikasi tabungan online. /Lcb/Pixabay

JURNALSUMSEL.COM – Menabung merupakan suatu kegiatan yang sangat bermanfaat dan sangat menguntungkan.

Sayangnya masih banyak orang yang masih susah untuk menabung terutama pada kalangan anak-anak muda.

Bagi anak muda, kebiasaan menabung seringkali dianggap kuno dan tidak begitu penting.

Baca Juga: 100 Quotes Bijak dan Inspiratif yang Akan Mengubah Harimu Lebih Semangat

Apalagi, banyak anak muda yang tidak mau ribet datang dan antre lama di bank untuk membuka rekening tabungan.

Generasi muda kini lebih tertarik dengan hal-hal yang berbau online. Termasuk dalam hal menabung.

Tren menabung online saat ini sedang sangat digemari.

Baca Juga: Pendaftaran CPNS 2021 Segera Dibuka. Berikut Formasi yang Paling Banyak Dibutuhkan

Seiring perkembangan teknologi saat ini, ada banyak aplikasi tabungan online yang bisa digunakan untuk menabung.

Berikut Jurnal Sumsel rangkum dari sejumlah sumber, beberapa aplikasi yang bisa digunakan untuk menabung secara online:

1. SOBATKU

SOBATKU atau Simpanan Online Sahabatku merupakan produk simpanan online yang dikeluarkan oleh KSP Sahabat Mitra Sejati atau Sahabat UKM.

Baca Juga: Empat Budaya Korean Wave untuk Temani PSBB di Rumah Aja

Selain dapat membuka rekening tabungan melalui aplikasi ini, Anda juga bisa menikmati berbagai layanan seperti yang ditawarkan Bank pada umumnya.

Aturan yang digunakan dalam aplikasi ini berbeda dengan sistem perbankan sehingga tidak akan memberatkan pengguna.

Sobatku menerapkan internal limit Rp20 juta dan limitasi menabung Rp100 juta untuk premium. Beban bunganya hanya 1 persen namun bebas biaya administrasi.

Sobatku juga melayani transaksi pembelian pulsa, token listrik, PLN,PDAM, TV berbayar dan tiket kereta api.

Baca Juga: Rayakan Natal dan Tahun Baru dengan Ucapan Termanis Berikut

2. Jenius

Jenius merupakan aplikasi terbaru dengan digital banking dari PT bank BTPN. Aplikasi ini membantu penggunanya melakukan aktivitas finansial seperti mengatur keuangan, transaksi, dan menabung.

Cukup dengan mendownloadnya di smartphone, Anda dapat langsung membuka rekening tabungan tanpa perlu ke Bank.

Selain itu, Anda juga bisa mengatur keuangan sehari-hari dengan berbagai fitur di dalamnya.

Baca Juga: Rayakan Awal Bulan November dengan Merchant Baru ShopeePay

3. Money Lover

Dengan menggunakan aplikasi Money Lover, Anda akan diberi tahu bagaimana cara mengatur pengeluaran, anggaran, dan memantau rencana keuangan.

Di dalam aplikasi ini terdapat fitur saving, events, dan budget yang bisa dimanfaatkan untuk mengatur keuangan.

Dapat didownload secara gratis pada smartphone Anda.

Baca Juga: Kronologi Peristiwa Proklamasi Kemerdekaan Indonesia, Simak Sejarah Singkatnya

4. Expense IQ

Aplikasi Expense IQ ini mengombinasikan sebuah pengelola pengeluaran, pengingat tagihan, catatan penggunaan cek, dan perencana keuangan.

Banyak keuntungan yang bisa didapatkan dengan menggunakan aplikasi ini untuk menabung online.

Terutama bagi seorang Entrepeneur, aplikasi ini adalah pilihan yang tepat karena memungkinkan Anda dalam mengelola pengeluaran pribadi dan bisnis secara terpisah.

Baca Juga: Kedapatan Lakukan Pungli di Sekolah, Pemprov Sumsel Ancam Beri Tindakan Tegas Sampai Copot Jabatan 

5. HoneyDue

Aplikasi HoneyDue ini merupakan aplikasi yang tepat apabila Anda ingin menabung bersama pasangan Anda.

Dengan aplikasi ini Anda dan pasangan dapat lebih mudah dalam mengatur pemasukan dan pengeluaran.

Aplikasi ini dapat melihat saldo pasangan kalian, mengatur tagihan dan pembayaran, bujet, dan limit bulanan, memisah keuangan, dan masih banyak lagi.

Baca Juga: Yamaha Telah Siagakan Satu Nama Pengganti Valentino Rossi pada MotoGP Eropa 2020

6. Digibank

Aplikasi ini merupakan produk dari Bank BDS Indonesia. Pengisian saldo dapat dilakukan dengan mudah, dengan cara transfer antar Bank, melalui mesin ATM, maupun mobile internet.

Cara menabung online di aplikasi ini cukup mudah. Hanya dengan menunjukkan KTP dan NPWP saja Anda sudah bisa menjadi nasabah.

Melalui aplikasi ini, Anda bisa melakukan berbagai jenis pembayaran. Anda juga dapat membuka investasi deposito.

Baca Juga: Tips Lulus Pendaftaran CPNS 2021, Begini Syarat yang Harus Dipenuhi

7. Ipotpay

Sasaran aplikasi tabungan online Ipotpay ini memang adalah para generasi milenial. Anda bisa membuka rekening baru langsung melalui aplikasi. Tidak perlu repot-repot ke Bank karena hanya dengan smartphone Anda sudah bisa menabung online.

Dengan aplikasi ini, Anda bisa mendapat keuntungan berupa return sampai kisaran 10 persen per tahun. Tidak ada biaya administrasi seperti jika Anda menabung di Bank pada umumnya. Selain itu, tidak ada biaya transfer ke semua Bank dan juga tanpa limit nominal.

Aplikasi Ipotpay ini, juga memudahkan pengguna untuk melakukan sejumlah pembayaran seperti BPJS, kartu kredit, PLN, beli pulsa, belanja online, tiket transportasi, top up dompet digital.

Baca Juga: Pesan Menyentuh Burger King Ajak Warga Pesan Makanan Kompetitor Hingga Warteg

8. Tabungan Online Sinar Mas

Proses pembukaan rekening online Sinar Mas dapat dilakukan secara online melalui laman website Sinarmas atau aplikasi SimobiPlus.

Beberapa keunggulan tabungan online Sinarmas antara lain setoran awal yang sangat terjangkau hanya Rp50 ribu saja.

Tersedia juga aplikasi tabungan online bernama SimobiPlus. Nasabah juga digratiskan melakukan penarikan tunai pada jaringan AlTO atau ATM Bersama dan Prima asal saldo yang dimiliki lebih dari Rp5 juta.

Baca Juga: Amalan Sunnah Jumat yang Dianjurkan Rasulullah SAW

9. PermataMobile X

Aplikasi ini diluncurkan oleh Permata Bank dan jadi generasi awal tabungan digital di Indonesia.

Tabungan dengan tagline “Tabungan yang mendukung gaya hidup kekinian” ini, menawarkan beberapa keuntungan bagi para nasabahnya.

Fitur di PermataMobile X yaitu Permata Store, Easy Acces, fitur keamanan, Saving and Current Account, Investment, Credit Card & Loan.

Tidak hanya itu, PermataMobile X juga bebas biaya tarik tunai serta transfer antar bank dengan minimal saldo sebelumnya Rp.1.000.000.

Aplikasi ini juga bebas biaya administrasi, biaya pembukaan dan penutupan rekening, saldo awal, saldo minimum, biaya transfer, dan biaya pembuatan kartu.

Baca Juga: Fakta Tentang Negara Thailand yang Tidak Pernah dijajah Negara Eropa dalam Catatan Sejarah

10. Tabungan Mandiri Online

Dengan jaringan yang luas, Mandiri Tabungan dari Bank Mandiri menawarkan kemudahan dalam bertransaksi bagi nasabahnya.

Fitur layanan autodebet untuk melakukan pembayaran berbagai keperluan, seperti membayar listrik, telepon, dan air, serta transfer dana otomatis (Automatic Fund Transfer) juga tersedia.

Tak hanya itu, beberapa cabang juga memberikan layanan weekend banking pada hari Sabtu dan Minggu untuk mengakomodasi keperluan nasabah.

Baca Juga: Vaksin Covid-19 Segera Tiba, Pemerintah Tetapkan Vaksinasi Sementara untuk 170 Juta Jiwa

Mandiri Tabungan juga menawarkan reward poin yang dikenal luas dengan nama Fiestapoin untuk setiap transaksi yang dilakukan oleh nasabahnya.

Nantinya poin ini dapat ditukarkan dengan beragam hadiah, mulai dari voucher belanja hingga gadget.

Nah, itulah pilihan aplikasi menabung online yang bisa kalian pilih. Semua punya kelebihan dan kekurangan masing-masing. ***

Editor: Muhammad Wirawan Kusuma

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x