Kebakaran Hotel di Jakarta Selatan Tewaskan 3 Orang dan 3 Lainnya Luka-luka

- 18 Agustus 2023, 10:30 WIB
Sudin Gulkarmat Jakarta Selatan tengah mengevakuasi salah satu korban kebakaran hotel di Jakarta Selatan. Kebakaran diduga dipicu puntung rokok yang masih menyala. (Antara)
Sudin Gulkarmat Jakarta Selatan tengah mengevakuasi salah satu korban kebakaran hotel di Jakarta Selatan. Kebakaran diduga dipicu puntung rokok yang masih menyala. (Antara) /

JURNALSUMSEL.COM - Sebuah hotel yang berada di kawasan Melawai, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan mengalami kebakaran pada hari Kamis, 17 Agustus malam.

Kebakaran yang terjadi sekitar pukul 23.50 WIB tersebut menewaskan tiga orang korban yang berada di lokasi kejadian.

Hal tersebut disampaikan oleh Perwira piket Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Selatan, Sukur Sarwono yang memberikan informasi seputar kebakaran tersebut.

Baca Juga: 4 Penyebab Aglonema Indukan Tak Kunjung Bertunas, Ini Solusinya

“Korban meninggal tiga orang,” ujar Sarwono dalam keterangannya, Jumat, 18 Agustus 2023.

Melansir dari PMJ News, tiga orang yang meninggal dunia dalam peristiwa tersebut yakni satu pria berinisial H (42) dan dua perempuan yang hingga saat ini belum diketahui identitasnya.

Selain korban meninggal, terdapat tiga orang lain yang mengalami luka yakni dua pria berinisial T (25), F (27), dan satu wanita berinisial N (23).

Sarwono menjelaskan berdasarkan informasi yang diperoleh dari pihak hotel kebakaran tersebut terjadi di lobi lantai dua hotel dan disebabkan karena api dari puntung rokok.

Baca Juga: Jadi Ikon Kerja Sama Indonesia-Korsel, Simak Keunikan Hyundai IONIQ 5 Indonesian Batik

Halaman:

Editor: Aisa Meisarah

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x