Tersisa 3 Juta Penerima Subsidi Kuota Internet Gratis dari Kemendikbud Bulan April 2021, Cek Syaratnya Disini!

- 9 April 2021, 12:00 WIB
Bantuan kuota Kemendikbud 2021
Bantuan kuota Kemendikbud 2021 /Kemdikbud

JURNALSUMSEL.COM – Kemendikbud kembali memberikan bantuan subsidi kuota internet gratis bagi semua pelajar di Indonesia, untuk kamu yang ingin dapat bisa simak lebih dulu syaratnya di sini.

Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) mengumumkan bahwa akan menambah kuota penerima kuota internet gratis yakni sebanyak tiga juta orang di bulan April 2021.

Sebelumnya, bantuan subsidi kuota internet sudah mulai diberikan pada Maret 2021 dengan total sebanyak 27 juta penerima kuota internet gratis yang telah disalurkan.

Pelaksana Tugas Kepala Pusat Data dan Teknologi Informasi Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) Muhammad Hasan Chabibie juga menyepakati adanya penambahan 3 juta penerima kuota baru untuk subsidi bantuan kuota internet gratis pada April 2021.

Baca Juga: Soal Ambil Alih Pengelolaan TMII dari Yayasan Harapan Kita, KPK Akan Awasi Kemensetneg

Baca Juga: Jadwal Acara MNCTV Hari Ini, Jumat 9 April 2021, Jangan Lewatkan Serunya Sinema Kembalinya Raden Kian Santang!

Baca Juga: Hindari 6 Hal Ini Saat Akan Ikut Seleksi CPNS 2021, Bisa Sebabkan Kegagalan!

Pemberian kuota ini tetap akan disalurkan terutama bagi sejumlah daerah yang telah melakukan pembelajaran tatap muka terbatas.

Hasan mengatakan ia dan pihaknya akan tetap memberikan bantuan kuota internet. Ia berharap bantuan kuota internet gratis tersebut dapat digunakan sebaik mungkin guna menjembatani pembelajaran jarak jauh serta tatap muka terbatas.

Halaman:

Editor: Nabilla Erika Putri

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah