Siap-siap Tahun Depan 2021 Peserta CPNS 2019 Bakal Jalani Screening Covid-19, Wajib Bawa Berkas Ini!

- 24 Desember 2020, 11:57 WIB
Ilustrasi CPNS
Ilustrasi CPNS /Pixabay/mohamed Hassan

JURNALSUMSEL.COM – Bagi kamu peserta CPNS 2019 segera bersiap untuk jalani pemeriksaan jaringan (screening) Covid-19 tahun depan. Jangan lupa bawa berkas berikut.

Humas BKN, melalui situs resmi BKN menindaklanjuti Pengumuman Ketua Panitia seleksi CPNS formasi tahun 2019.

Berdasarkan hasil penetapan Nomor Induk Pegawai (NIP) CPNS 2019 dikabarkan seluruh peserta CPNS 2019 akan menjalani pemeriksaan jaringan (screening) Covid-19 menggunakan Swab Antigen.

Baca Juga: Lama Tak Terdengar Kabarnya, Jokowi Tunjuk Menkes Baru Gantikan Terawan Agus, Ini Alasannya!

Baca Juga: AC Milan Tutup 2020 Sebagai Penguasa Klasemen Usai Dulang Kemenangan Atas Lazio

Baca Juga: Rizieq Shihab Jadi Tersangka di Dua Kasus? Ini Kata Polri

Rencananya proses pemeriksaan tersebut akan dilaksanakan pada 4 Januari 2021 di Ruang Mawar Gedung 1 BKN Pusat, Jakarta.

Hal ini guna memenuhi salah satu persyaratan wajib yang harus diikuti oleh peserta CPNS 2019 menjelang pembekalan dan orientasi CPNS BKN yang resmi dilaksanakan Januari tahun 2021.

Adapun proses screening tersebut peserta CPNS 2019 wajib hadir berdasarkan pembagian jadwal dan membawa salah satu berkas yakni fotokopi Kartu Tanda Penduduk (KTP) yang berlaku.

Halaman:

Editor: Nabilla Erika Putri

Sumber: BKN


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x