2 Provinsi Mengalami Peningkatan Drastis Kasus Covid-19, Presiden Jokowi: Hati-Hati!

- 30 November 2020, 14:25 WIB
Presiden Jokowi memperingatkan dua provinsi yang kasus positif Covid-19 mengalami peningkatan drastis.
Presiden Jokowi memperingatkan dua provinsi yang kasus positif Covid-19 mengalami peningkatan drastis. /Presiden Jokowi/@jokowi

JURNALSUMSEL.COM – Presiden Joko Widodo (Jokowi) memperingatkan dua provinsi yang mengalami peningkatan drastis kasus positif Covid-19.

Dua provinsi yang mendapat sorotan tajam dari Presiden Jokowi adalah Jawa Tengah dan DKI Jakarta.

Hal ini disampaikan Presiden Jokowi dalam rapat terbatas dengan topik “Laporan Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional”.

“Saya ingin ingatkan bahwa ada dua provinsi yang menurut saya perlu perhatian khusus karena peningkatan dalam minggu ini, dalam 2-3 hari ini peningkatannya sangat drastis sekali yaitu Jawa Tengah dan DKI Jakarta,” ujar Jokowi, seperti dilansir Jurnal Sumsel dari Antara.

Baca Juga: CPNS 2021: Ingin Urus Surat Surat Keterangan Karena Ijazah Hilang? Begini Caranya

Baca Juga: Jelang Seleksi CPNS 2021, Perhatikan Poin-Poin yang Wajib Ada Dalam Surat Lamaran

Selain itu, Presiden juga meminta agar Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian mengingatkan para kepala daerah untuk melindungi keselamatan warganya.

“Agar dilihat betul-betul kenapa peningkatannya begitu sangat drastis, hati-hati," tegas Jokowi.

"Berdasarkan data yang saya terima 29 November, kasus aktif kita saat ini meningkat menjadi 13,42 persen meskipun ini lebih baik dibanding angka rata-rata dunia tapi hati-hati karena ini lebih tinggi dibanding angka rata-rata minggu yang lalu,” lanjutnya.

Halaman:

Editor: Muhammad Wirawan Kusuma

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x