5 Penyebab dan Cara Mengatasi Kelelahan Akibat WFH, Agar Tetap Segar dan Produktif

- 16 Maret 2021, 18:30 WIB
ilustrasi seprang ibu yang WFH dengan seorang anak yang tengah bermain.
ilustrasi seprang ibu yang WFH dengan seorang anak yang tengah bermain. /Ketut Subiyanto/pexels.com/@ketut-subiyanto

JURNALSUMSEL.COM – Setahun semenjak pandemi Covid -19 menyambangi Indonesia, mau tidak mau masyarakat di dalam negeri pun harus mulai membiasakan diri untuk melakukan pekerjaan dari rumah, atau yang lebih dikenal sebagai Work From Home (WFH).

Tidak hanya terkait pekerjaan, namun berbagai kegiatan lain yang harusnya dilakukan di kantor pun kini harus terpaksa dilakukan di rumah, seperti rapat, hingga mengirim pekerjaan.

Namun bukan tanpa halangan, faktanya WFH pun memberikan dampak negatif yang cukup beragam, mulai dari bosan, lelah, hingga keletihan.

Berikut kami telah merangkum 5 penyebab dan cara mengatasi kelelahan yang muncul akibat WFH.

1. Jangan terlalu lama menatap layar komputer

Bagi para pekerja kantoran yang kini harus mengerjakan pekerjaannya secara WFH, perubahan mendadak tersebut tentu menjadi tantangan tersendiri.

Berbeda dengan bekerja di kantor yang memiliki tempat lebih luas, ruang lingkup tiap orang ketika melakukan WFH tentu berbeda-beda.

Hal ini pun berimbas kepada bertambahnya durasi seseorang dalam menatap layar komputer.

Nah, agar tidak mudah lelah ketika harus menatap layar dalam durasi cukup lama, beristirahatlah tiap 15 hingga 30 menit sekali dengan cara bangkit dari kursi hingga mengalihkan pandangan ke luar ruangan.

Hal tersebut akan menyegarkan mata untuk sesaat sehingga mampu terhindar dari kelelahan.

Halaman:

Editor: Mula Akmal

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x