Berbahaya, Hindari 5 Mindset atau Pola Pikir Ini agar Kamu Tidak Terjebak di Dasar Keterpurukan

- 2 Maret 2021, 09:30 WIB
Gangguan mental adalah penyakit yang memengaruhi emosi, pola pikir, dan perilaku penderitanya. Berikut tanda atau gejala gangguan mental
Gangguan mental adalah penyakit yang memengaruhi emosi, pola pikir, dan perilaku penderitanya. Berikut tanda atau gejala gangguan mental /Pexels/Inzmam Khan

JURNALSUMSEL.COM – Sebagian tindakan seseorang umunya ditentukan oleh logika dan pikiran rasional.

Namun seringkali memiliki pola pikir yang salah dapat membuat kemampuan logika dan rasional seseorang jadi menghilang entah kemana.

Hal tersebut pun mengakibatkan kurangnya gairah dalam hidup hingga merasa selalu berada di situasi terpuruk.

Berikut kami telah merangkum 5 pola pikir berbahaya yang harus kamu hindari.

1. Efek Halo

Efek halo adalah sebuah mindset atau pola pikir berupa kebiasan membuat opini non-objektif tentang seseorang, objek, atau fenomena hanya berdasarkan satu ciri dari karakter atau penampilannya.

Kasus paling populer dari efek ini adalah stereotip daya tarik fisik.

Jika seseorang sering menilai orang lain dari paras wajah, lekukan tubuh, hingga jumlah kekayaannya, maka dipastikan orang tersebut termasuk dalam golongan mereka yang memiliki pola pikir dengan efek halo.

Sementara itu, bahaya dari pola pikir satu ini adalah mampu membutakan diri untuk melihat dan menilai orang lain secara jelas dan rasional.

Akibatnya, seseorang akan berprasangka buruk, sebelum benar-benar mengetahui niat lawan bicaranya, atau malah sebaliknya dengan mempercayai orang lain yang harusnya dihindari.

Halaman:

Editor: Mula Akmal

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x