8 Tradisi Unik yang Biasa Dilakukan Saat Tahun Baru Imlek, Penuh Makna dan Harapan!

10 Februari 2021, 08:40 WIB
Ilustrasi Perayaan Imlek. /pixabay.com/hulkiokantabak

JURNALSUMSEL.COM – Imlek atau Tahun Baru China merupakan momen yang paling dinanti-nantikan oleh masyarakat etnis Tionghoa.

Tahun baru Imlek ini tidak luput dari perayaan yang meriah dan penuh makna di setiap tahunnya.

Berbagai hal dilakukan demi menyambut dan merayakan momen untuk berkumpul bersama keluarga ini.

Untuk merayakan tahun baru Imlek, biasanya dilakukan beberapa hal yang disebut tradisi.

Dilansir Jurnal Sumsel dari berbagai sumber, inilah o tradisi yang biasa dilakukan saat perayaan tahun baru Imlek.

Baca Juga: Simak, Ragam Subsidi Pemerintah Dalam Rangka Atasi Resesi di Tengah Pandemi

Baca Juga: Sebanyak 7.143 Kasus Positif Covid-19 di Sumsel, Pemerintah Bentuk Pos Komando

1. Membersihkan rumah

Tradisi yang pertama dilakukan yaitu membersihkan rumah menjelang perayaan tahun baru Imlek.

Masyarakat Tionghoa percaya bahwa dengan membersihkan rumah bisa mendatangkan keberuntungan.

2. Mendekorasi rumah bernuansa merah

Tahun baru Imlek identik dengan warna merah. Oleh karena itu, selain membersihkan rumah, tradisi Imlek selanjutnya adalah menghias atau mendekorasi rumah dengan menggunakan ornamen-ornamen berwarna merah.

Biasanya, masyarakat Tionghoa menempelkan hiasan stiker berupa kalimat-kalimat yang baik.

3. Membagikan angpao

Angpao atau biasa disebut hong bao dalam bahasa China, merupakan amplop merah. Tradisi membagikan angpao merupakan hal yang selalu dilakukan saat tahun baru Imlek.

Baca Juga: Tega Menusukkan Bambu ke Anus Korbannya, Ternyata Ini Motif Tersangka Pembunuhan Seorang Gadis di Garut

Baca Juga: Terdampak Pandemi, Para Penjual Kue Khas Imlek Tawarkan Layanan Pesan Antar bagi Pelanggan

Tradisi memberikan uang di dalam angpao merah merupakan lambang dari kegembiraan dan semangat yang akan membawa nasib baik.

Memberi angpao biasanya dilakukan sembari mengucapkan ucapan selamat tahun baru Imlek.

4. Pulang kampung

Sama halnya dengan hari besar lainnya, di tahun baru Imlek juga terdapat tradisi mengunjungi sanak saudara.

Masyarakat Tionghoa biasanya kembali ke kampung halamannya masing-masing untuk berkumpul melepas rindu dan mempererat tali persaudaraan.

5. Berdoa di tempat ibadah
Tradisi tahun baru selanjutnya adalah tidak sedikit orang mengunjungi tempat-tempat ibadah seperti kuil, klenteng atau vihara.

Baca Juga: UMKM kolaborasi dengan Platform E-Commerce, Sebanyak 1.564 Pelaku Usaha di Indonesia Ikut Terlibat.

Baca Juga: Kapan Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 12 Dibuka? Ini Kata Menaker Ida Fauziyah

Masyarakat Tionghoa akan berdoa dan membawa makanan sebagai bentuk persembahan.

Tradisi tersebut dimaksudkan untuk memberi doa kepada leluhur agar mereka mendapatkan keberuntungan dalam hidup.

6. Tradisi Yu Sheng

Pada saat tahun baru Imlek, acara makan bersama dengan keluarga besar biasanya tidak pernah absen dilakukan.

Di dalam acara tersebut ada yang namanya tradisi Yu Sheng, yaitu prosesi mengaduk seluruh bahan makanan sehingga menjadi seperti salad yang terdiri dari ikan, salmon, wortel, dan lobak di dalam satu piring.

Cara memakan Yu Sheng adalah dengan mengangkat piring yu sheng bersama-sama dan setinggi-tingginya sembari berteriak ‘Lao Qi’ atau ‘Lao Hei’.

Baca Juga: Sempat Memanas, Ini Penyebab Ketegangan Antara Masyarakat Adat Suku Dayak dengan Warga Madura di Kutai Barat

Baca Juga: Cara Membuat Surat Keterangan Usaha (SKU) untuk Mendaftar BLT UMKM 2021 Rp2,4 Juta

Tradisi ini dipercaya masyarakat Tiongkok sebagai simbol pelimpahan, berkah, prospektif, dan semangat, dan kesuksesan.

7. Pesta petasan dan kembang api

Petasan dan kembang api merupakan salah satu pertunjukan yang sangat populer untuk memeriahkan Imlek.

Suara gaduh dari petasan dan kembang api dipercaya membuat makhluk jahat ketakutan.

Hal itu dilatar belakangi dari legenda monster nian sekitar 2000 tahun lalu, yang saat itu orang-orang membakar bambu untuk mengusir setan.

8. Menonton Pertunjukan Barongsai

Selain petasan dan kembang api, pertunjukan yang marak dipertontonkan saat tahun baru Imlek adalah barongsai.

Baca Juga: Gong Hyo Jin Akan Bintangi Drama Korea Terbaru Berjudul ‘Woman of Crisis’

Baca Juga: Rahasia Atasi Daun Aglonema yang Layu, Hanya Rendam dengan Bahan Sederhana Ini

Barongsai sudah menjadi budaya dan tradisi masyarakat Tionghoa sejak ribuan tahun yang lalu.

Barongsai menjadi simbol dari kekuatan, kebijaksanaan, dan keberuntungan. Selain itu, barongsai dipercaya dapat mengusir setan, membawa kebahagiaan, dan panjang umur. ***

Editor: Mula Akmal

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler