Banpres BLT UMKM Rp2,4 Juta Diperpanjang Hingga 18 Februari 2021, Cek Nama Penerima Sebelum Dana Hangus!

- 8 Februari 2021, 11:39 WIB
Ketika NIK KTP Anda tidak terdaftar di Eform BRI jangan panik! sebab ada kesempatan dapatkan BLT UMKM Rp2,4 juta dengan cara seperti ini.
Ketika NIK KTP Anda tidak terdaftar di Eform BRI jangan panik! sebab ada kesempatan dapatkan BLT UMKM Rp2,4 juta dengan cara seperti ini. /Mantrasukabumi.com /fauzanevan/

 

JURNALSUMSEL.COM – Kabar gembira untuk kamu yang mendaftar bantuan Banpres BLT UMKM Rp2,4 juta. Pasalnya, penyaluran dana akan diperpanjang hingga 18 Februari 2021. Cek nama kamu sebelum hangus.

Adapun proses pencairan dana bantuan Banpres BLT UMKM Rp2,4 juta sendiri khusus diperuntukan bagi nasabah maupun non-nasabah Bank BRI.

Sedangkan perpanjangan tersebut kabarnya disampaikan langsung melalui laman akun instagram resmi bank BRI.

Baca Juga: Aplikasi Skype Android Hadirkan Fitur Baru Bagi Penggunanya, Tampilkan Latar Belakang yang Dapat Buram!

Baca Juga: Tak dapat BLT BPJS Ketenagakerjaan? Tenang, Ada 7 Bansos 2021 yang Disiapkan Pemerintah, Cek di Sini!

Baca Juga: Wah, 4 Cara ini Buat Kamu Jadi Lebih Percaya Diri, Yuk Terapkan!

"Bagi Anda pelaku usaha mikro, nasabah maupun non-nasabah BRI, kini Anda bisa manfaatkan BANPRES Produktif bagi Pelaku Usaha Mikro atau BPUM. Batas waktu pencairan BPUM hingga 18 Februari 2021,” tulis pemilik akun @bankbri_id.

"Yuk, segera cek dan pastikan Anda terdaftar di eform.bri.co.id/bpum," lanjunya.

Bantuan Banpres BLT UMKM Rp2,4 juta tersebut rencananya diperpanjang karena penyaluran program tersebut belum selesai sepenuhnya pada tahun 2020 kemarin.

Oleh karena itu, Kementerian Koperasi dan UKM berupaya untuk melanjutkan bantuan Banpres BLT UMKM Rp2,4 juta terkhusus bagi nasabah BRI.

Baca Juga: Dibuka April! Simak Lengkap Persyaratan untuk Daftar Seleksi CPNS 2021, Jangan Lupa Penuhi Berkasnya

Baca Juga: Punya Kartu KIS Tapi Nggak Dipakai? Kamu Bisa Coba Daftar Bansos 2021 Rp300 Ribu, Cek Syaratnya di Sini!

Sebelumnya, artikel ini telah lebih dulu terbit di Fix Indonesia dengan judul "Cek Nama Anda Segera! BLT UMKM Rp2,4 Juta Kembali Disalurkan Bank BRI Bulan Februari 2021".

Nah, bagi kamu yang sudah mendaftar Banpres BLT UMKM Rp2,4 juta bisa mengetahui nama terdaftar atau tidak sebagai penerima dengan masuk ke laman eform.bri.co.id/bpum.

Adapun cara mengecek nama penerima bantuan Banpres BLT UMKM Rp2,4 juta yakni di antaranya sebagai berikut:

1. Kamu bisa buka laman e-form BRI dengan mengklik link ini (e-Form BRI) https://eform.bri.co.id/bpum

2. Isi nomor NIK KTP

3. Isi kode verifikasi yang sudah dicantumkan

4. Ketika sudah diisi, kamu bisa klik Proses Inquiry

5. Jika sudah masuk, kamu akan menerima pemberitahuan apakah sudah mendapatkan bantuan atau tidak.

6. Ketika resmi mendapatkan BLT maka segera datangi Bank BRI terdekat untuk mencairkan uang BLT.

Jika nama kamu tercantum, maka kamu otomatis dinyatan lolos dan berhak menerima bantuan banpres BLT UMKM Rp2,4 juta.

Setelah resmi menjadi penerima, kamu bisa segera menghubungi Kantor BRI terdekat untuk mengecek waktu atau jadwal pencairan.***(Akbar Gunawan Wadi/Fix Indonesia)

Editor: Nabilla Erika Putri

Sumber: Fix Indonesia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah