Program ILC Bahas Kepulangan Habib Rizieq Shihab Dibatalkan, Mengapa?

- 11 November 2020, 10:10 WIB
Acara ILC di TVOne.
Acara ILC di TVOne. /Tangkap layar youtube.com/Indonesia Lawyers Club

JURNALSUMSEL.COM – Fadli Zon, Politikus Partai Gerindra mempertanyakan dibatalkannya secara mendadak acara diskusi Indonesia Lawyers Club (ILC) Selasa, 10 November 2020 kemarin malam.

Pasalnya, ILC yang digelar akan membahas kepulangan Pemimpin Front Pembela Islam (FPI) Habib Rizieq dari Arab Saudi ke Indonesia.

Fadli Zon mengatakan saat dihubungi oleh tim ILC sedang berada di Bandung mengisi acara Focus Group Discussion (FGD).

"Kemarin saya dihubungi menjadi narsum @ILCtv1 malam ini soal kepulangan Habib Rizieq Shihab (HRS). Kebetulan sedang ada di Bandung acara FGD," kata Fadli Zon dalam akun Twitter-nya @fadlizon, Selasa 10 November 2020.

 Baca Juga: Jelang Pendaftaran Seleksi CPNS 2021, Berikut Beberapa Formasi yang Sepi Peminat di CPNS Sebelumnya

Namun, ketika Fadli Zon kembali ke Jakarta, tiba-tiba ia dikabarkan bahwa ILC nanti malam dibatalkan.

Ia pun mempertanyakan langsung kepada sang Presiden ILC tersebut, Karni Ilyas.

"Barusan di jalan otw Jakarta ditelepon, acara ILC malam ini mendadak dibatalkan. Ada telepon gaib ya Bang @karniilyas?" kata Fadli Zon.

Pemimpin Front Pembela Islam (FPI) Habib Rizieq Shihab tiba di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten, Selasa, 10 November 2020 pagi.

Ribuan jemaah menyambut Habib Rizieq Shihab pulang dengan melantunkan shalawat badar. 

Halaman:

Editor: Mula Akmal

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x