Ayah Brigadir J Minta Otopsi Ulang Agar Kasus Penembakan di Rumah Irjen Pol Ferdy Sambo Segera Terungkap

- 20 Juli 2022, 08:47 WIB
Ini Kejanggalan Kondisi Jenazah Brigadir J Menurut Keluarga, Minta Kapolri Transparan Demi Keadilan /@facebookShutabarat
Ini Kejanggalan Kondisi Jenazah Brigadir J Menurut Keluarga, Minta Kapolri Transparan Demi Keadilan /@facebookShutabarat /bolmong.pikiran-rakyat.com/

JURNALSUMSEL.COM - Kasus dugaan pencabulan yang dilakukan Brigadir J alias Nopryansah Yosua Hutabarat terhadap istri Irjen Pol (nonaktif) Ferdy Sambo masih terus didalami.

Kasus yang berujung baku tembak antara Brigadir J dan Bharada E di kediaman Irjen Pol Ferdy Sambo itu menarik banyak perhatian masyarakat lantaran melibatkan semua oknum polisi.

Melansir dari PMJ News, Kadiv Humas Mabes Polri Irjen Pol Dedi Prasetyo menyatakan Irjen Pol Ferdy Sambo telah diperiksa berkali-kali oleh penyidik Polres Metro Jakarta Selatan.

Baca Juga: Kadiv Humas Mabes Polri Tegaskan Penyidikan Kasus Irjen Pol Ferdy Sambo Akan dilakukan Secara Profesional

"Informasi yang didapat lebih dari sekali ya dari penyidik Polres Jakarta Selatan, kalau dari Polda belum dapat info," kata Prasetyo, Selasa, 19 Juli 2022.

Sementara itu, terkait dengan terus berjalannya penyelidikan kasus baku tembak Polisi ini, ayah dari korban memberikan pernyataan.

Samuel Hutabarat, ayah mendiang Brigadir J, mengatakan bahwa permintaan keluarga akan otopsi ulang agar semuanya menjadi jelas.

"Itu (permintaan otopsi ulang) diajukan lawyer kami, pertimbangannya biar semua yang terjadi terang benderang," katanya.

Di sisi lain, selama kasus ini berjalan dia mengaku tidak menjalin komunikasi dengan pihak Polri, atau dalam kata lain belum ada komunikasi yang terjadi.

Mengenai banyaknya temuan baru yang ditemukan oleh pihak keluarga, Samuel mengatakan semua itu sudah dikirimkan ke pengacara mereka di Jakarta.

Baca Juga: Daftar Pemenang dalam Ajang Penghargaan Blue Dragon Series Awards 2022

"Itu bentuknya berupa foto yang terjadi luka-luka tambahan yang sudah kami lihat, disaksikan oleh Bapak Kombes yang mengantar jenazah ke rumah kami gitu. Berupa foto yang kami kirim," tuturnya.

Samuel menjelaskan bahwa foto-foto luka di tubuh anaknya ini diambil oleh adik iparnya, dan sudah ditangani oleh pihak pengacara.

Sementara kepolisian mendalami kasus yang menewaskan Brigadir J ini, Komnas HAM juga ikut turun tangan untuk menyelidiki ada tidaknya pelanggaran HAM.

Demi mengungkap kasus baku tembak antarpolisi ini juga, Irjen Pol Ferdy Sambo beserta istri sudah diperiksa berkali-kali untuk diminta keterangan yang sebenarnya.***

Editor: Aisa Meisarah

Sumber: YouTube tvOne News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah