Segera Cairkan BLT Minyak Goreng April 2022, Penerima dengan Kriteria Ini Bisa Dapat Bansos Rp300 Ribu

- 22 April 2022, 11:00 WIB
Ilustrasi - Inilah cara cek nama penerima BLT Minyak Goreng, segera ambil bantuan pemerintah Rp300.000 yang cair terakhir hari ini.
Ilustrasi - Inilah cara cek nama penerima BLT Minyak Goreng, segera ambil bantuan pemerintah Rp300.000 yang cair terakhir hari ini. /ANTARA FOTO/Fransisco Carolio.

JURNALSUMSEL.COM - Beberapa waktu lalu Presiden Jokowi memberikan kabar baik untuk masyarakat Indonesia yang alami kesulitan pasokan minyak goreng dengan pembagian BLT minyak goreng pada April 2022.

Lewat Bantuan Langsung Tunai alias BLT minyak goreng, pemerintah ingin meringankan beban bagi 20,5 juta keluarga.

Selain itu, BLT minyak goreng juga akan tersedia untuk 2,5 juta PKL yang berjualan makanan gorengan.

Baca Juga: Bansos Kartu Sembako 2022 Masih disalurkan, Berikut Syarat Penerima yang Berhak Dapat BPNT

"Harga minyak goreng naik cukup tinggi, sebagai lonjakan harga minyak sawit di pasar internasional," kata Presiden Jokowi membuka pernyataan.

Presiden menerangkan, bantuan ini akan disalurkan kepada keluarga penerima BPNT dan PKH,  serta pedagang kaki lima (PKL) yang berjualan makanan gorengan.

"Untuk meringankan beban masyarakat, pemerintah akan memberikan BLT minyak goreng. Bantuan itu akan diberikan pada 20,5 juta keluarga yang termasuk Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) dan Program Keluarga Harapan (PKH), serta 2,5 juta PKL yang berjualan makanan gorengan," ujar Presiden Jokowi, seperti dikutip dari Instagram @jokowi.

Sebelumnya artikel ini telah lebih dulu terbit di Galamedia News dengan judul "TOK! Pemerintah Putuskan 20,5 Juta Keluarga Bakal Terima BLT Minyak Goreng".

Baca Juga: Tak Terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan Namun Bisa Dapat BSU Subsidi Gaji 2022? Simak Cara Ini

Halaman:

Editor: Aisa Meisarah

Sumber: Galamedia News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x