Pemerintah Salurkan Subsidi Listrik Gratis 2021 sampai Maret, Segera Cek Via WA dengan Cara Ini!

- 9 Januari 2021, 06:30 WIB
PLN berikan subsidi listrik gratis 2021 bagi pelanggan yang diperpanjang hingga Maret
PLN berikan subsidi listrik gratis 2021 bagi pelanggan yang diperpanjang hingga Maret /instagram/@pln_id

Berdasarkan data dari PLN, jumlah masyarakat penerima stimulus biaya langgan listrik untuk pelanggan rumah tangga 450VA mencapai sebanyak 24,16 juta pelanggan.

Selain itu untuk pelanggan 900VA bersubsidi terdapat 7,87 juta pelanggan. Sedangka jumlah pelanggan bisnis kecil (B1) dan industri kecil (I1) sebanyak kurang lebih 459 ribu pelanggan.
Adapun cara mendapatkan bantuan listrik ini bisa via WhatsApp dan tanpa ribet dengan cara berikut:

Baca Juga: Seleksi Masuk PTN 2021 Sudah Mulai Dibuka, Catat Tanggalnya Jangan Sampai Kelupaan!

Baca Juga: Fatwa MUI Ungkap Vaksin Sinovac Halal, Tapi Masih Harus Dapat Izin BPOM, Ini Alasannya!

1. Buka aplikasi WhatsApp.

2. Chat WhatsApp ke 08122-123-123, ikuti petunjuk, salah salah satunya memasukkan ID pelanggan.

3. Kemudian token gratis/diskon akan muncul.

Bagi para masyarakat di daerah terpencil yang jauh dari internet PLN juga telah bekerja sama dengan perangkat pemerintah setingkat kecamatan/desa/kelurahan untuk memastikan stimulus tarif listrik selama pandemi Covid-19 diterima oleh golongan masyarakat yang berhak.
Itulah cara mendapatkan subsidi listrik gratis 2021 yang akan ada sampai maret melalui aplikasi WhatsApp (WA).***(Sandi Susandi/Fix Indonesia)

Halaman:

Editor: Shara Amalia

Sumber: Fix Indonesia PRMN


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah