Generasi Berkualitas Tak Lepas dari Peran Seorang Ibu, Kata Menristek

- 22 Desember 2020, 15:25 WIB
Ilustrasi Hari Ibu yang diperingati setiap tanggal 22 Desember.
Ilustrasi Hari Ibu yang diperingati setiap tanggal 22 Desember. /PEXELS

JURNALSUMSEL.COM - Peringatan Hari Ibu di Indonesia setiap tanggal 22 Desember merupakan bentuk penghargaan terhadap perjuangan perempuan Indonesia dari waktu ke waktu.

Selain itu, peringatan Hari Ibu di Indonesia juga merupakan sebuah bentuk penghargaan terhadap para Ibu di Indonesia dalam menghadapi berbagai tantangan di masa pandemi Covid-19.

Menteri Riset dan Teknologi (Menristek), Bambang PS Brodjonegoro mengungkapkan, seorang Ibu dan perempuan memiliki peran besar dalam upaya membentuk generasi penerus bangsa yang berkualitas.

Baca Juga: BLT UMKM/BPUM Masih Disalurkan, Segera Lengkapi Dokumen Ini Untuk Lakukan Pencairan

Baca Juga: BSU BLT BPJS Ketenagakerjaan Termin 2 Tahap 6 Segera Dicairkan! Jangan Sampai Rekening Bermasalah

“Tidak seperti Mother’s Day (Hari Ibu) yang umumnya di dunia, peringatan Hari Ibu di Indonesia memaknai sejarah perjuangan pergerakan perempuan Indonesia dalam menggalang persatuan dan kesatuan yang tidak dapat dipisahkan dari perjuangan bangsa Indonesia,” tutur Bambang, seperti dilansir Jurnal Sumsel dari Antara.

Selain itu, seorang ibu juga berperan penting dalam upaya menjaga kesehatan, pendidikan dan penanaman nilai-nilai moral dalam keluarga.

Baca Juga: Sinopsis Film Tricky Brains, Film Seru Stephen Chow

Baca Juga: Cek Link info.gtk.kemdikbud.go.id Untuk Penerima BLT Guru Honorer yang Masih Disalurkan

Halaman:

Editor: Muhammad Wirawan Kusuma

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x