Bantu Pengungsi Korban Gempa Sulbar, Kemensos Dirikan 10 tenda darurat di Kabupaten Mamuju

18 Januari 2021, 20:30 WIB
Distribusi bantuan nenggabungkan helikopter kepada korban gempa Sulbar /Dok. BNPB

JURNALSUMSEL.COM- Dampak dari terjadinya musibah gempa di Sulawesi Barat (Sulbar) mengharuskan masyarakat mengungsi.

Diketahui, bahwa telah terjadi gempa bumi berkekuatan magnitudo 6,2 di Sulawesi Barat pada Jumat 15 Januari 2021.

Salah satu daerah yang terdampak gempa tersebut adalah Kabupaten Mamuju.

Segala upaya terus dilakukan BPBD setempat bersama-sama TNI dan POLRI dan masyarakat sekitar untuk mengevakuasi korban dan rumah yang rusak akibat gempa.

Upaya penanganan juga dilakukan oleh Kementerian terkait dalam hal ini Kementerian Sosial RI.

Baca Juga: Tayang Dua Bulan Lebih Awal, ‘Godzilla Vs Kong’ akan Bertarung di Bioskop dan HBO Max

Baca Juga: Joe Biden Akhiri Larangan Negara Muslim Masuk Amerika Serikat, Setelah Menjabat Sebagai Presiden AS

Seperti yang dilangsir dari unggahan informasi akun instagram resmi Kementerian Sosial RI @kemensosri telah mendirikan 10 tenda di Kabupaten Mamuju, Sulawesi Barat pada 18 Januari 2020 hari ini.

Pendirian tenda darurat di Stadion Manakarra, Mamaju, Sulawesi Barat ini memang sudah direncanakan sebelumnya.

Rencana didirikan tenda ini telah disampaikan Direktur Perlindungan Sosial Korban Bencana Alam (PSKBA) pada Minggu 17 Januari 2021 kemarin.

Pendirian tenda dilakukan dalam rangka memberikan layanan dukungan psikososial kepada anak-anak dan perempuan korban gempa.

“Kita akan pasang di stadion Manakarra, Mamuju. Nanti pengungsi yang di luar, anak-anak dan perempuan akan kita pindahkan ke tenda tersebut untuk mendapatkan layanan dukungan psikososial serta pemenuhan kebutuhan dasar lainnya,” kata Direktur Perlindungan Sosial Korban Bencana Alam (PSKBA) M. Safii Nasution sebagaimana dikutip Jurnal Sumsel dari ANTARA.

Baca Juga: SNMPTN 2021: Registrasi Akun LTMPT Sudah Mulai Dibuka, Berikut Cara Mudah Buat dan Registrasinya

Baca Juga: Bukan Cuma di Indonesia, Masyarakat Negara Ini Juga Harap-Harap Cemas Efek Samping Vaksin Covid-19

Sebelumnya, Kementerian Sosial RI juga telah mendirikan 6 Dapur Umum Lapangan (Dumlap) kemarin 17 Januari 2018.

Pendirian Dumlap itu dilakukan untuk dapat memasak lebih banyak porsi makanan.

“Makanan yang telah dibuat akan didistribusikan ke 97 posko pengungsian yang terdaftar di Dinas Sosial Provinsi Sulbar,” tulis akun @kemensosri dalam caption unggahannya pada 18 Januari 2021.***

Editor: Mula Akmal

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler