Pasien Covid-19 Rawat Inap Wisma Atlet Bertambah 112 Orang, Total Pasien Sudah Mencapai 2.503 Orang!

5 Desember 2020, 12:30 WIB
Juru bicara Satgas Covid-19 Profesor Wiku Adisasmito /Satgas Covid-19

JURNALSUMSEL.COM - Pasien Covid-19 yang menjalani rawat inap di Tower 4, 6, dan 7 Rumah Sakit Darurat Wisma Atlet Kemayoran, Jakarta Pusat pada Sabtu, 5 Desember 2020 pukul 08.00 WIB bertambah sebanyak 112 orang.

Dibanding jumlah pasien pada hari sebelumnya. Wisma Atlet kini memiliki total pasien Covid-19 sebanyak 2.503 Orang.

Perwira Penerangan Komando Gabungan Wilayah Pertahanan I Kolonel, Marinir Aris Mudian mengatakan pasien Covid-19 yang menjalani rawat inap tersebut diantaranya terdiri dari 1.256 laki-laki dan 1.247 perempuan.

Sedangkan, untuk jumlah pasien Covid-19 yang menjalani isolasi mandiri di Tower 5 RSD Wisma Atlet pada hari ini tercatat ada 900 orang.

Baca Juga: Dana Banpres BPUM BLT UMKM Rp2,4 Juta Cair, Simak Cara Ketahui Lolos atau Tidaknya Lewat Link Ini!

Baca Juga: Dana BSU BLT BPJS Ketenagakerjaan termin 2 Cair, Lupa Password untuk Akun Kemnaker? Ini Solusinya!

Baca Juga: Jelang CPNS 2021, Siapkan Persyaratan Wajib Ini dari Sekarang!

Dimana telah mengalami penambahan sebanyak 90 orang dari hari sebelumnya.

Sementara, untuk data mengenai jumlah pasien yang sudah dinyatakan sembuh dan dipulangkan terdapat sebanyak 26.531 orang.

Serta pasien yang dinyatakan meninggal dunia ada sebanyak delapan orang, sedangkan untuk pasien yang dirujuk ke fasilitas lain terdapat 494 orang.

Dilansir dari Antara, adapun rekapitulasi pasien flat isolasi mandiri Tower 5 terhitung mulai tanggal 15 September kemarin hingga 5 Desember 2020 hari ini.

Baca Juga: Siap-Siap! BKN Segera Proses Penetapan NIP Bagi Peserta yang Dinyatakan Lolos Seleksi PPPK 2019

Baca Juga: Seleksi PPPK 2021: Simak Kisi-Kisi Tes Wawasan Kebangsaan yang Bisa Kamu Pelajari dan Cek Syaratnya!

Pasien yang terdaftar sudah ada sebanyak 18.749 orang, dengan jumlah pasien yang sembuh sebanyak 17.187 orang serta pasien rujuk dua orang.

Menurut data Satuan Tugas Penanganan Covid-19, jumlah warga yang terinfeksi Covid-19 di Indonesia hingga saat ini sudah mencapai 563.680 orang.

Dengan jumlah orang atau pasien yang terdata, untuk pasien yang sembuh berjumlah 466.178 orang dan pasien yang meninggal dunia sebanyak 17.479 orang.

Hingga saat ini dapat dikatakan selain RSD Wisma Atlet Kemayoran yang menjadi pusat penanganan Covid-19.

Ada tiga tempat pusat penanganan Covid-19 lainnya yakni Rumah Sakit Khusus Infeksi Pulau Galang (Kepulauan Riau), serta fasilitas serupa di Pulau Sebaru, Kepulauan Seribu (Jakarta) dan Pulau Natuna (Kepulauan Riau).***

Editor: Mula Akmal

Sumber: ANTARA

Tags

Terkini

Terpopuler