Lagu Lovesick Girls BLACKPINK Masuk Deretan Teratas Tangga Lagu iTunes di 57 Negara

- 4 Oktober 2020, 09:30 WIB
Blackpink kpop
Blackpink kpop /

JURNALSUMSEL.COM - Lagu debut 'THE ALBUM' pertama BLACKPINK yang berjudul Lovesick Girl berhasil memuaskan penggemar musik global dan mencapai tangga lagu global

Video klip lagu baru BLACKPINK 'Lovesick Girls‘ telah mencapai lebih dari 50 juta tayangan dalam kurang dari sehari sejak dirilis Jumat 2 Oktober 2020 lalu.

Dilansir dari laman YG Life pada Minggu 4 Oktober 2020, sehari usai dirilis, pada 3 Oktober 2020 pagi, lagu 'Lovesick Girls' telah menduduki puncak tangga lagu iTunes Song di 57 negara termasuk AS.

Baca Juga: Profil Singkat Hope Hicks, Wanita Cantik Pembawa Covid-19 untuk Presiden AS Donald Trump

Baca Juga: Sampah di Sungai Musi, Masalah yang Jadi Perhatian Khusus Pemerintah Kota Palembang

Tidak hanya di AS tetapi juga di Kanada, Brasil, Meksiko, dan Cile. Lovesick Girls bahkan juga mendominasi tangga lagu di Eropa.

Termasuk Spanyol, Prancis, Swedia, Yunani, Polandia, Portugal, dan Norwegia.

Selain itu juga meraih peringkat satu di kawasan Asia yakni di Jepang, China, Hong Kong, Makau, Singapura, Thailand, dan Vietnam.

Selain lagu utama 'Lovesick Girls', semua lagu dari album BLACKPINK berhasil masuk 10 besar di platform musik utama Jepang dan Tiongkok.

Baca Juga: 11 Cara Jitu Mencegah Penularan Covid-19, Nomor 5 Sering Kita Langgar Tanpa Sadar

Halaman:

Editor: Mula Akmal

Sumber: Portal Jember


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x