Prakiraan Cuaca Senin 27 September 2021, DKI Jakarta dan Wilayah Ini Diguyur Hujan Hingga Malam Hari!

- 27 September 2021, 07:50 WIB
ilustrasi hujan ringan
ilustrasi hujan ringan /Karawangpost/pexels: Pixabay

JURNALSUMSEL.COM – Berikut Prakiraan cuaca daerah DKI Jakarta pada hari ini Senin 27 September 2021.

Di penghujung akhir bulan September, sejumlah wilayah Indonesia terutama DKI Jakarta diprediksi berpotensi diguyur hujan sedang dan ringan mulai siang hingga malam hari.

Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), mengeluarkan peringatan dini untuk masyarakat sekitaran DKI Jakarta.

BMKG juga menyebutkan rata-rata suhu udara di Jakarta yakni terendah 23 derajat celsius dan yang tertinggi mencapai 33 derajat celsius.

Untuk suhu udara Kepulauan Seribu yakni 26-33 derajat celsius dengan kelembaban udara di DKI Jakarta dan Kepulauan Seribu berkisar 70-85 persen pada Senin.

Baca Juga: Bioskop Trans TV Senin 27 September 2021, Tayang 3 Film Spesial Hollywood Malam Ini di Jam Berikut!

Berdasarkan informasi dari BMKG, potensi hujan disertai kilat/petir dan angin kencang dengan durasi singkat terjadi di wilayah Jakarta Barat, Jakarta Selatan dan Jakarta Timur hingga malam hari.

Adapun pada siang hari, hujan sedang diprediksi akan melanda Jakarta Barat dan Jakarta Selatan.

Sedangkan wilayah lainnya seperti Jakarta Pusat dan Jakarta Timur hanya terjadi hujan ringan.

Halaman:

Editor: Nabilla Erika Putri

Sumber: BMKG ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x