Bareskrim Polri Selidiki Dugaan Penipuan Tabung Oksigen Atas Nama Relawan Siaga

- 15 Juli 2021, 10:00 WIB
Ilustrasi tabung oksigen, Hari Ini 15 Juli 2021 Siap Dibuka, Link Pinjam Tabung Oksigen Untuk Pasien Covid-19
Ilustrasi tabung oksigen, Hari Ini 15 Juli 2021 Siap Dibuka, Link Pinjam Tabung Oksigen Untuk Pasien Covid-19 /Humas Bandung.

Baca Juga: Seleksi PPPK 2021 Dibuka Serempak, Penuhi Syaratnya dan Ketahui Ketiga Tahapannya Jika Tak Ingin Gagal!

Menteri Kesehatan, Budi Gunadi Sadikin menerangkan satgas oksigen bertugas untuk menyesuaikan ketersediaan dan kebutuhan oksigen serta menyediakan transportasi logistik dari produsen oksigen ke rumah sakit tersebut.

“Kita sudah mengidentifikasi kebutuhan oksigen di tiap rumah sakit dan sudah membuat satgas oksigen di masing-masing provinsi,” ungkap Budi dalam konferensi pers yang disiarkan dalam YouTube Kementerian Kesehatan RI, Senin.

Menkes Budi juga menyebut, pemerintah akan menyuplai tabung oksigen sampai 2.000 ton per hari di masa pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) Darurat Jawa-Bali.

Baca Juga: Autoimun Disepelekan dr. Lois, Ashanty Ceritakan Bagaimana Perjuangan Saat Kondisi Kritis Terinfeksi Covid-19

Demikian, pemerintah juga menggagas ide konversi oksigen industri ke oksigen medis. Dalam hal ini, pemerintah membuka kemungkinan impor oksigen medis selain mendorong produksi dari dalam negeri.

Hal tersebut dilakukan guna memenuhi kebutuhan atau permintaan tabung oksigen.***(Nurul Khadijah/Pikiran Rakyat)

Halaman:

Editor: Aisa Meisarah

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah