Wapres Ma’ruf Amin Singgung Permasalahan PPKM: Banyak Warga Tidak Patuh 3M

- 2 Februari 2021, 20:24 WIB
Ma'ruf Amin.
Ma'ruf Amin. / /Doc. Setwapres

JURNALSUMSEL.COM- Angka kasus postif Covid-19 di Indonesia semakin meningkat meski telah dilakukan kebijakan Pelaksanaan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM).

Melihat hal itu membuat Presiden RI Joko Widodo menganggap PPKM berjalan tidak efektif.

Menanggapi hal itu, Wakil Presiden RI Ma’ruf Amin meminta agar masyarakat mematuhi PPKM.

Ia menyatakan bahwa penerapan 3 M dan melakukan vaksinasi, maka akan mendorong pandemi Covi-19 berakhir.

"Saya minta dengan sungguh-sungguh agar masyarakat mematuhi PPKM disiplin menjalankan 3M memakai masker mencuci tangan dan menjaga jarak dan mengikuti vaksinasi untuk menghindari terjadinya penularan,” kata Ma’ruf, seperti dikutip Jurnal Sumsel dari ANTARA.

Baca Juga: 5 Resiko Penyakit Jika Sering Konsumsi Kentang Goreng

Baca Juga: 5 Bahan Alami yang Efektif untuk Hilangkan Komedo Membandel, Nomor 4 Sangat Ampuh!

Menurutnya, hal itu dilakukan sebagai langkah perlindungan kepada masyarakat dan membuat Indonesia segera keluar dari pandemi Covid-19 serta kembali normal seperti biasanya.

“Upaya ini untuk kita dapat kembali beraktivitas kembali ke sekolah kembali beribadah dengan normal dan menjalankan kegiatan ekonomi seperti sedia kala,” ujarnya.

Wapres Ma’ruf Amin mengatakan berbagai kebijakan yang diterapkan pemerintah untuk menanggulangi pandemi Covid-19, tidak akan berjalan optimal.

Halaman:

Editor: Mula Akmal

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah