Anggota DPR RI Asal Sumbar Beri Usul Vaksinasi Dilakukan Mulai Dari Presiden, DPR RI dan Menteri

- 9 Desember 2020, 13:30 WIB
Ilustrasi Vaksinasi.
Ilustrasi Vaksinasi. /Pixabay/fernando zhiminaicela

JURNALSUMSEL.COM– Selepas vaksin Sinovac tiba di Indonesia pada Minggu (6/12/2020), langkah selanjutnya yakni bagaimana pemerintah akan berkoordinasi dengan pihak terkait tentang pendistribusian utama vaksin.

Vaksin Sinovac yang dikembangkan di China ini pun sudah lulus uji sertifikasi MUI dan tinggal menunggu arahan dari pemerintah untuk diberikan kepada pihak mana yang lebih dulu.

Melansir informasi dari Antara, salah satu anggota DPR RI asal Sumatera Barat Nevi Zuairina memberikan usul agar vaksinasi Covid-19 dilakukan mulai dari jajaran atas, yakni Presiden, DPR RI dan para menteri.

Baca Juga: Sejumlah Tenda TPS Pilkada 2020 di Sumsel Ambruk Diterjang Angin, BMKG Beri Peringatan!

Baca Juga: Perhatikan Tahapan Lengkap Seleksi CPNS 2021 Beserta Penjelasannya!

Menurutnya, hal ini dikarenakan bisa menjadi contoh bagi masyarakat agar tidak terjadi penolakan.

“Kalau simbol negara ini duluan vaksinasi tentu masyarakat akan merasa aman dan nyaman untuk ikut divaksin,” kata Nevi Zuairina di Padang, Rabu (9/12/2020).

Ia juga mengatakan bahwa dirinya siap mematuhi proses vaksinasi itu jika memang pemerintah mengarah ke sana.

Meski begitu, ia juga menilai sesuai kebutuhan orang-orang yang berada di garda terdepan seperti tenaga kesehatan, TNI, POLRI, serta guru-guru juga harus didahulukan.

Halaman:

Editor: Mula Akmal

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x