Ini Link untuk Cek Nama Penerima Bansos BLT PKH 2021, Simak 7 Golongan Kriteria yang Berhak Dapat!

7 Juni 2021, 16:30 WIB
Ilustrasi penerima bansos. Simak cara cek online bansos /Dok Kemensos RI/Dok Kemensos

JURNALSUMSEL.COM – Bantuan bansos BLT, PKH 2021 dari Kementerian Sosial (Kemensos) kembali disalurkan di Juni bulan ini. Nah, hanya di link berikut yang bisa cek nama penerima bantuan bansos 2021.

Kementerian Sosial (Kemensos) masih terlihat kembali menyalurkan berbagai bantuan sosial (bansos). Termasuk bantuan Program Keluarga Harapan (PKH). Adapun yang berhak dapat yakni yang hanya golongan kriteria dibawah ini.

Bantuan sosial (bansos) yang disalurkan oleh Kemensos yakni terdiri dari tiga program diantaranya ada Bansos BLT sebesar Rp300 ribu, Program Keluarga Harapan (PKH), serta Bantuan Pangan Non Tunai (BNPT).

Nah, bagi Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang daftar bantuan PKH kini bisa simak siapa saja penerima yang berhak dapat bantuan tersebut serta besaran uang yang diterima per kriteria.

Baca Juga: Kian Memanas, Uya Kuya Kirim Karangan ‘Bunga Duka’ ke Denise Chariesta: Turut Berbesungkawa Atas Matinya

Diketahui, tujuan adanya progaram bantuan sosial (Bansos) 2021 ini diketahui sebagai bentuk kepedulian pemerintah kepada masyaratkat terutama di masa pandemi.

Penerima yang berhak dapat Bantuan sosial hanya bagi masyarakat yang terdaftar sebagai penerima di situs resmi Kemensos. Kamu bisa akses langsung nama data penerima bansos 2021 dengan login ke link cekbansos.kemensos.go.id.

Terkhusus Bansos PKH, bantuan hanya diberikan ke KPM yang belum pernah mendapatkannya, serta memenuhi syarat atau masuk golongan kriteria berikut ini.

Golongan kriteria penerima Bansos PKH dari Kemensos berserta penjelasan terkait nominal uang yang akan di dapatkan:

1. Ibu hamil menerima bantuan sebesar Rp3 juta.

2. Anak Usia Dini menerima bantuan sebesar Rp3 juta.

Baca Juga: CPNS 2021 dibuka Sebentar Lagi, Simak Cara Daftar dan Membuat Akun di sscn.bkn.go.id Dengan Benar

3. Pelajar SD menerima bantuan sebesar Rp900 ribu.

4. Pelajar SMP menerima bantuan sebesar Rp1,5 juta

5. Pelajar SMA menerima bantuan sebesar Rp2 juta.

6. Lanjut usia (lansia) menerima bantuan sebesar Rp2,4 juta.

7. Penyandang disabilitas menerima bantuan sebesar Rp2,4 juta.

Apabila kamu telah memenuhi syarat atau kategori di atas, kamu bisa langsung menghubungi Pemerintah Daerah terkait, untuk didaftarkan sebagai penerima dan tertera pada situs Kemensos.

Baca Juga: HORE! BPUM Tahap 3 Cair Lagi di Juni 2021, Cek Nama Penerima BLT UMKM Lewat Eform BRI!

Setelah mendaftar kamu bisa cek nama penerima bantuan bansos BLT PKH melalui link cekbansos.kemensos. Simak langkah-langkahnya di sini:

  • Buka link https://cekbansos.kemensos.go.id/ dan login. Kamu bisa mengaksesnya melalui HP, Laptop bahkan komputer.
  • Kemudian login dengan memilih nomor ID, kamu dapat memilih salah satu identitas yang akan di cek seperti NIK, ID DTKS atau Nomor PBI JK/KIS.
  • Namun, untuk memudahkan proses login kamu bisa pilih menggunakan NIK KTP.
  • Masukkan Nomor Induk Kependudukan (NIK).
  • Masukkan nama sesuai dengan Kartu Tanda Penduduk (KTP).
  • Ketik ulang kode Captcha sesuai dengan yang ditampilkan.
  • Klik kata ‘cari’ lalu akan muncul data apakah kamu penerima Bantuan Sosial (Bansos) BST.***

Editor: Nabilla Erika Putri

Sumber: Kemensos

Tags

Terkini

Terpopuler