Jangan Panik! Ini 5 Cara Pertolongan Pertama Mengatasi Luka Bakar!

19 Januari 2021, 10:30 WIB
Ilustrasi luka bakar ringan yang mampu diobati // pixabay /shutterbug75

JURNALSUMSEL.COM - Luka bakar adalah kerusakan pada permukaan kulit akibat terkena panas secara langsung.

Beberapa luka bakar terjadi karena terkena cipratan minyak panas, air mendidih, setrika, tersenggol knalpot motor, dan sebagainya.

Luka bakar terbagi menjadi 3 tingkatan, yakni luka bakar derajat satu (terjadi di lapisan kulit teratas saja), luka bakar derajat dua (lapisan luar dan lapisan bawah kulit), dan luka bakar derajat 3 (tidak terbatas areanya).

Untuk luka bakar derajat 3 dapat menimbulkan bekas luka yang berkepanjangan.

Hal ini karena kolagen yang diproduksi untuk melindungi kulit terbakar akan menimbulkan bekas berupa kulit yang menebal dan berubah warna.

Baca Juga: Lowongan Seleksi CPNS 2021 Dibuka April Nanti, Berikut Dokumen yang Harus Kamu Penuhi!

Baca Juga: Jadwal M2 Mobile Legend World Championship : RRQ dan Alter Ego Tanding Hari Ini!

Sementara luka bakar derajat satu pemulihannya hanya memakan waktu sekitar 1-2 minggu dan tidak menyebabkan jaringan parut.

Jika mengalami luka bakar derajat satu dan tergolong ringan, lakukan 5 cara ini sebagai pertolongan pertama :

1. Aliri dengan Air

Saat terkena sumber panas, langkah pertama yang harus dilakukan adalah dengan mengaliri air dingin pada luka bakar selama lebih kurang 20 menit.

Suhu air yang cocok adalah normal (suhu ruangan), tidak terlalu dingin dan tidak terlalu panas.

Guyuran air dimaksudkan agar suhu air selalu konstan, tidak mengikuti suhu tubuh. Tujuannya, agar panas yang timbul akibat luka bakar tidak menjalar ke jaringan yang lebih dalam.

Selain itu, bisa juga dengan mengompres luka bakar menggunakan kain yang telah dibasahi air dingin.

2. Oleskan Lidah Buaya

Lidah buaya adalah suatu bahan alami yang diyakini ampuh dalam mengatasi luka bakar.

Hal ini karena lidah buaya mempunyai zat antiradang, memperlancar sirkulasi darah, dan memperlambat perkembangbiakkan bakteri.

Oleskan lidah buaya secara merata ke area luka bakar beberapa kali sehari untuk mempercepat penyembuhan.

3. Oleskan madu

Jika sulit menemukan lidah buaya, penggunaan madu juga dapat menjadi pertolongan pertama untuk luka bakar.

Madu memiliki zat antiinflamasi dan antibakteri yang dapat menghindarkan kulit dari infeksi.

Baca Juga: Bansos BLT Rp300 Ribu Cair, Hanya Pakai NIK KTP dan Login ke dtks.kemensos.go.id untuk Dapat Bantuan

Baca Juga: WAJIB TAHU! Begini Cara Daftar KIP untuk Dapat Bantuan PIP Rp1 Juta bagi Siswa SD, SMP, dan SMA

4. Hindari Paparan Sinar Matahari

Area kulit yang terbakar umumnya akan sangat sensitif terhadap sinar matahari. Oleh sebab itu, hindari melakukan aktivitas di luar ruangan yang terpapar sinar matahari.

5. Oleskan Salep Antibiotik

Obat salep antibiotik dapat membantu mencegah terjadinya infeksi. Oleskan salep antibakteri, seperti bacitracin atau neosporin, ke area luka bakar, kemudian segera tutupi dengan perban.

Hindari penggunaan pasta gigi, mentega atau margarin, minyak esensial, putih telur, dan penggunaan es batu secara langsung.

Jika lima cara di atas belum bisa mengatasi luka bakar yang dialami, segeralah menemui dokter.

Luka bakar yang lebih serius memerlukan perawatan medis darurat dengan segera untuk mencegah terjadinya risiko komplikasi. Mintalah bantuan medis apabila:

- Menyebabkan demam.

- Luka bakar meluas ke area kulit lainnya.

- Luka bakar terjadi pada area wajah, tangan, bokong, atau selangkangan.

- Luka bakar menimbulkan rasa sakit yang teramat sangat, bahkan bau tidak sedap.

- Tingkatan luka bakar meningkat menjadi derajat ketiga.

Baca Juga: BST Rp300 Ribu Disalurkan hingga April 2021, Simak Persyaratan dan Cara Mendapatkannya!

Baca Juga: BSU BLT BPJS Ketenagakerjaan Cair Hingga Februari 2021, Ini Bocoran Penerima yang Belum Dapat!

Ingatlah, menghindari atau menunda pengobatan luka bakar dapat menyebabkan kondisi serius.
Oleh sebab itu, segera lakukan perawatan luka bakar menggunakan obat luka bakar yang tepat.***

Editor: Shara Amalia

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler