4 Pantai Terkenal Mistis Berkaitan dengan Nyi Roro Kidul

- 3 Oktober 2020, 18:20 WIB
Ilustrasi foto Kanjeng Nyi Roro Kidul dari Sinetron Nyi Roro Kidul di MNCTV
Ilustrasi foto Kanjeng Nyi Roro Kidul dari Sinetron Nyi Roro Kidul di MNCTV /Dok. MNCTV

JURNALSUMSEL.COM - Nyi Roro Kidul merupakan nama yang akrab ditelinga kita dan memiliki kesan mistis sebagai legenda penguasa laut selatan.

Stereotipnya Nyi Roro Kidul menguasai pantai-pantai yang berlokasi di selatan pulau jawa.

Legenda masyarakat pulau jawa terkait kuasa ratu pantai selatan ini masih terus menjadi perbincangan.

Terlebih, kerap dikaitkan dengan korban jiwa akibat ganasnya laut pantai selatan yang langsung menghadap ke samudera Hindia.

Baca Juga: UPDATE !!! Ada Penambahan 70 Kasus Positif di Sumatera Selatan Per 3 Oktober 2020

Baca Juga: Auto Cepat Kaya, Tukarkan Sampah Jadi Tabungan Emas. Begini Caranya!!!

Berikut empat pantai selatan yang terkenal mistis dana berkaitan kental akan Nyi Roro Kidul :

1. Pantai Pelabuhan Ratu, Sukabumi

Pantai ini berlokasi di Sukabumi, Provinsi Jawa Barat.
Hingga kini pantai Pelabuhan Ratu masih dikunjungi banyak wisatawan terutama akhir pekan karena panorama alam yang indah.

Dipercaya pantai Pelabuhan Ratu merupakan tempat yang strategis untuk bertemu sang ratu Pantai Selatan.

Mitos yang berkembang di pantai ini adalah tidak boleh bersiul ke arah laut karena konon dapat membuat sang ratu pantai selatan marah.

Baca Juga: Auto Cepat Kaya, Tukarkan Sampah Jadi Tabungan Emas. Begini Caranya!!!

Baca Juga: Link Live Streaming Liga Premier Inggris Leeds United vs Manchester City

Tak hanya itu terdapat hotel Inna Samudra ini juga terkenal dengan mitos Nyi Roro Kidulnya.

Bahkan di hotel tersebut terdapat kamar khusus untuk sang Ratu.

Dalam kamar tersebut terdapat lukisan wanita cantik yang di klaim sebagai Nyi Roro Kidul dengan background ombak laut yang ganas.

2. Pantai Parang Kursi, Banyuwangi

Pantai Parang Kursi di Banyuwangi ini memiliki nama yang berasal dari susunan batu karang yang berbentuk kursi besar setinggi 20 meter.

Baca Juga: Kasus Covid-19 Bertambah 4.007, Total Positif Hampir 300.000 Pasien

Baca Juga: Panduan Mudah dapatkan Bantuan Keluarga Sejahtera Rp500.000

Dipercaya pantai ini juga salah satu gerbang menuju ke kerajaan Nyi Roro Kidul.

Batu yang menyerupai kursi tersebut juga dipercaya sebagai salah satu singgasana milik sang ratu.

Bahkan meski batu karang di pantai ini berukuran besar dan tinggi, ganasnya ombak selatan sering menghantam dan menimbulkan pecahan ombak yang lebih tinggi.

3. Pantai Parang Tritis, Yogyakarta

Pantai yang berada di kawasan Bantul Yogyakarta ini adalah salah satu pantai selatan yang diyakini menjadi Gerbang menuju kerajaan Ratu Pantai Selatan.

Baca Juga: Link Live Streaming Liga Premier Inggris Chelsea Vs Crystal Palace

Baca Juga: Sriwijaya FC Mengalami Hal Ini Setelah PSSI Tunda Kompetisi Liga 2 2020

Sehingga tak heran jika tempat ini menjadi salah satu lokasi persembahan sesajian pada malam satu suro.

Parangtritis menyimpan keindahan alam yang indah. Para wisatawan dapat menikmati birunya laut dan jalan-jalan dengan menunggang kuda, delman atau bermain motor ATV sepanjang pesisir pantai berpasir hitam ini.

Namun jangan coba-coba untuk menggunakan pakaian warna hijau sambil bermain di pesisir pantai ini.

Menurut mitos yang beredar di masyarakat jika ada orang yang memakai pakaian hijau di pantai selatan maka akan menjadi tumbal Nyi Roro Kidul untuk dibawa ke kerajaan gaibnya.

Baca Juga: Dapatkan Token Listrik Gratis, Hubungi WhatsApp 08122123123 atau login ke www,pln.co.id

Baca Juga: BLT Banpres UMKM Bakal Cair Oktober 2020, Pelaku Usaha Bisa Dapat Rp2,4 Juta dengan Cara Ini

4. Pantai Parangkusumo, Yogyakarta

Masih dari Yogyakarta, Pantai yang terkenal dengan gumuk pasirnya ini dipercaya oleh banyak orang sebagai salah satu pintu gerbang menuju kerajaan gaib Nyi Roro Kidul.

Pantai yang berada di sebelah barat pantai Parangtritis ini masih dikeramatkan oleh masyarakat sekitar.

Saking keramatnya pantai ini dijadikan tempat untuk menggelar berbagai acara labuhan, baik dari keraton Ngayogyakarta Hadiningrat maupun dari masyarakat setempat.

Di sekitar pantai ini terdapat dua batu karang yang sekelilingnya dipagari beton.

Baca Juga: Jadwal Live Streaming Liga Premier Inggris Malam Ini, Termasuk Leeds United Vs Manchester City

Baca Juga: UPDATE! Harga HP Realme Oktober 2020, Ada yang 1 Jutaan

Tempat ini dikeramatkan dan disebut dengan Cepuri yaitu tempat untuk melalukan ritual labuhan.

Sama seperti Parangtritis, mitos yang berkembang di pantai ini adalah pantangan untuk menggunakan pakaian bewarna hijau.

Artikel ini lebih dulu tayang di Jurnal Presisi dalam judul "Inilah 4 Pantai yang Kental Akan Mistis Nyi Roro Kidul dan Pantangan yang Tak Boleh Dilakukan".***(Novandrryo Witar/Jurnal Presisi)

Editor: Mula Akmal

Sumber: Jurnal Presisi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x