Profil Singkat Natasha Wilona, Bikin Heboh Pamit dari Sinetron Anak Band

- 1 November 2020, 17:25 WIB
Profil singkat Natasha Wilona, bikin heboh setelah pamit dari sinetron Anak Band.
Profil singkat Natasha Wilona, bikin heboh setelah pamit dari sinetron Anak Band. /dok.Instagram @natashawilona12

JURNALSUMSEL.COM - Natasha Wilona dikenal sebagai aktris muda berbakat kelahiran Jakarta.

Natasha Wilona berhasil menjalani berbagai peran utama di beberapa sinetron dengan apik.

Hal ini membuat nama Natasha Wilona semakin dikenal publik, khususnya para pecinta sinetron di Indonesia.

Baca Juga: Sinopsis Film Goosebumps, Petualangan Horor Berbalut Komedi dan Kisah Asmara

Total 13 judul sinetron sudah dibintanginya. Tak ayal membuat aktingnya semakin bagus.

Tak hanya lalu lalang di layar kaca televisi, gadis cantik berusia 21 tahun ini juga beberapa kali tampil sebagai pemain film layar lebar.

Natasha Wilona kerap berperan sebagai protagonis.

Baca Juga: 5 Diet Terbaik untuk Kesehatan Jantung, Ada Diet Mediterania yang Bisa Anda Lakukan

Tidak heran mantan kekasih Verrel Bramasta ini pernah menyabet berbagai penghargaan selama perjalanannya menjadi pemain sinetron.

Berikut biodata singkat Natasha Wilona:

Nama Lahir: Natasha Wilona

Tempat, Tanggal Lahir: Jakarta, 15 Desember 1998

Warga Negara: Indonesia

Profesi: Aktris, Model

Orangtua: Didi Setiadi (Ayah), Theresia (Ibu)

Tahun Aktif: 2008-sekarang

Agama: Kristen

Instagram: @natashawilona12

Baca Juga: Cara Baru Bayar QRIS, Unggah QRIS ke ShopeePay Dari Galeri Ponsel

Aktris muda berbakat ini telah membintangi 5 film dan 13 sinetron.

Berikut sinetron dan film yang dibintangi Natasha Wilona:

Sinetron-sinetron yang dibintangi Natasha Wilona di antaranya adalah:

Baca Juga: Kontroversi Presiden Prancis Emmanuel Macron: Pemerintah Indonesia Didesak Ambil Langkah Diplomatik

1. Yang Masih di Bawah Umur, memerankan Cherry.

2. Tendangan dari Langit The Series, memerankan Wilona

3. Fortune Cookies, memerankan Atiqah

4. Ayah, Mengapa Aku Berbeda? The Series, memerankan Diandra

5. Catatan Hati Seorang Istri, memerankan Hesti

6. Sakinah Bersamamu, memerankan Selia

Baca Juga: UPDATE Daftar Harga HP Oppo Awal November 2020, Ada yang 1 Jutaan

7. Rajawali, memerankan Mentari

8. Anak Jalanan, memerankan Revalina Putri

9. Anak Sekolahan, memerankan Cinta

10. Mawar Dan Melati, memerankan Melati

11. Siapa Takut Jatuh Cinta, memerankan Laras

12. Cinta Karena Cinta, memerankan Jenar/ Sisi

13. Anak Band, memerankan Cahaya

Baca Juga: Prakiraan Cuaca Hari Ini 1 November 2020, Wilayah Palembang dan Sekitarnya Berpotensi Hujan Ringan

Film-film yang dibintangi Natasha Wilona:

1. Summer Breeze, memerankan Reina kecil

2. Relationshit, memerankan Vivi

3. Rumah Pasung, memerankan Farah

4. Nini Thowok, memerankan Nadine

5. Aku Tahu Kapan Kamu Mati, memerankan Siena

Baca Juga: Libur Panjang Oktober 2020, Tempat Wisata di Lampung Dikerumuni Pengunjung

Di awal karirnya ia telah menjadi model sejak kecil. Kemudian Wilo, sapaan akrab Natasha Wilona, merambah ke dunia film dan sinetron.

Awal karir aktingnya dimulai dari layar lebar.

Pada usia 10 tahun ia mendapat peran sebagai pemeran pendukung di film Summer Breeze. Ia memerankan tokoh Reina kecil.

Baru pada 2012, Natasha Wilona membintangi berbagai judul sinetron dan dinobatkan sebagai salah satu ratu sinetron Indonesia.***

Editor: Muhammad Wirawan Kusuma

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah