Bangkit dari Kekalahan,Tiga darah muda Arsenal Gulingkan Chelsea

- 27 Desember 2020, 08:20 WIB
Ilustrasi sepak bola.
Ilustrasi sepak bola. /Pixabay/derJani /Pixabay/derJani

JURNALSUMSEL.COM - Pertandingan antara Arsenal melawan Chelsea dalam derbi London pada Boxing Day di Stadion Emirates, Minggu waktu setempat menjadi ajang penggulingan Chelsea.

Setelah tidak pernah menang dalam tujuh pertandingan liga dan tersingkir dari Piala Carabao dua hari sebelum Natal.

Keadaan tersebut membuat Arsenal berada di ujung tanduk kekalahan dan sekaligus mengancam nasib manajer Mikel Arteta terlempar ke papan bawah.

Namun berkat kegigihan dari tiga pemain darah muda The Gunners berhasil membawa Arsenal bangkit dan kembali menunjukkan taringnya.

"Pertandingan ini berbeda dari beberapa laga terakhir, kami memulainya dengan sungguh amat bagus. "Kami berada di puncak permainan dan itu melontarkan level kepercayaan diri tim." ungkap Arteta, dikutip dari ANTARA.

Baca Juga: HORE! Karyawan Akan Dapat BSU BLT BPJS Ketenagakerjaan Lagi, Cek Daftar Penerima di Link Berikut!

Baca Juga: Tahun Baru Segera Tiba! Menurut Primbon Jawa, 7 Weton Ini Akan Banjir Rezeki di Tahun 2021

Absennya beberapa pemain terbaik Arsenal membuat skuad tim asuhan Arteta pun berada dalam kesulitan besar.

Bek tengah Gabriel yang tak dapat mengikuti pertandingan karena regulasi virus corona, serta Willian dan David Luiz yang juga tak fit.

Ditambah dengan Pierre Emerick-Aubameyang yang mengalami masalah tulang betis sehingga dipasang di bangku cadangan, membuat tim Arsenal benar-benar berada di garis darurat.

Halaman:

Editor: Shara Amalia

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x