Hasil Liga Inggris, Leeds United vs Leicester City: The Foxes Tempel The Reds di Puncak Klasemen

3 November 2020, 07:02 WIB
Ilustrasi Liga Inggris 2020 /

JURNALSUMSEL.COM – Pertandingan klub Liga Inggris pada pekan ketujuh berlanjut.

Selasa, 3 November 2020 dini hari tadi ada 2 pertandingan yaitu Leeds United vs Leicester City dan Fulham vs West Brom.

Hasil Liga Inggris tadi malam, Leeds United vs Leicester City. Leeds United menelan kekalahan telak 1-4 atas tamunya Leicester City.

Berlangsung di Elland Road Stadium, The Foxes julukan untuk tim tamu ini, langsung unggul pada awal babak pertama.

 Baca Juga: Hasil Pertandingan Liga Inggris Tadi Malam dan Klasemen Lengkap, Manchester United Papan Bawah!

Baca Juga: Jadwal Acara GTV, MNC TV, dan RCTI Selasa 3 November 2020: Tayang Film Gladiator di GTV

Tepat pada menit ke-2 Harvey Barnes membuka keunggulan The Foxes menjadi 0-1.

Kemudian gol kedua dicetak oleh Youri Tielemans pada menit ke-21.

Adapun gol ketiga Leicester City pada pertandingan tadi malam diukir oleh Jamie Vardy pada menit  ke-76.

Dan gol keempat dibukukan lagi oleh Youri Tielemans pada injury time 90+1.

Sementara, tuan rumah Leeds United sempat memperkecil kedudukan lewat gol Stuart Dallas pada menit ke-48.

Baca Juga: Prakiraan Cuaca 3 November 2020, Wilayah Palembang dan Sekitarnya Berpotensi Hujan Ringan

Baca Juga: Kesadaran 3M Warga Sumsel Sangat Baik Selama Libur Panjang. Sosialisasi Harus terus Ditingkatkan

Dengan hasil ini Leeds United, turun ke posisi 12 dengan raihan 10 poin. 

Sementara Leicester City naik ke urutan kedua klasemen sementara Liga Inggris dan memiliki selisih 1 poin dari Liverpool yang berada di puncak klasemen.

Berikut susunan pemain antara kedua klub dalam pertandingan tadi malam

Leeds United (4-1-4-1): Illan Meslier, Liam Cooper, Robin Koch, Luke Ayling, Stuart Dallas, Mateusz Klich, Jamie Shackleton, Pablo Hernandez, Jack Harrison, Helder Costa, Patrick Bamford.

Leicester City (3-4-2-1): Kasper Schmeichel, Wesley Fofana, Christian Fuchs, James Justin, Nampalys Mendy, Youri Tielemans, Luke Thomas, Marc Albrighton, Harvey Barnes, Dennis Praet, Jamie Vardy.

Baca Juga: 8 Olahraga Paling Aneh di Dunia Bikin Anda Terheran-heran, Ada yang Sudah Mencobanya?

Baca Juga: ANTI GAGAL! Tips Cara Mudah Agar Bisa Lolos Kartu Prakerja Gelombang 11

Sementara itu pertandingan lainnya Fulham yang bertindak sebagai tuan rumah, menang atas tamunya West Brom dengan skor akhir 2-0.

Bermain di Craven Cottage, The Cottagers memimpin pertandingan pada menit ke-26.

Gol yang dicetak oleh Bobby De Cordova-Reid membuat Fulham unggul 1-0 dari West Brom.

Tidak bertahan lama pada menit ke-30 kembali terjadi gol yang dicetak oleh Ola Aina yang membuat skor menjadi 2-0 untuk Fulham.

Skor tersebut bertahan hingga turun minum. Sedangkan pada babak kedua tidak ada gol yang tercipta.

Baca Juga: Waspadai Ancaman Banjir! BMKG: Memberi Peringatan untuk 76 Kecamatan di Sumatera Selatan

Baca Juga: Hati-Hati Gelombang Kedua Covid-19, Presiden Jokowi: Jangan Teledor!

Kemenangan ini membuat Fulham bisa menjauhi zona merah.

Fulham kini berada di posisi ke-17 dengan empat poin. Sementara West Brom harus puas berada di posisi ke-18 berkat catatan tiga poin.

Fulham turun dengan skema 4-3-3. Bobby De Cordova-Reid, Ademola Lookman, dan Aleksandar Mitrovic di posisi terdepan. Dibantu Mario Lemina, Tom Cairney, dan Andre-Frank Zambo Anguissa dari belakang.

Sedangkan West Brom dengan formasi 4-1-4-1. Karlan Grant menjadi penyerang tunggal, dibantu Grady Diangana, Filip Krovinovic, Conor Gallagher dkk. yang mengirim bola dari belakang.***

Editor: Mula Akmal

Sumber: Premier League

Tags

Terkini

Terpopuler