Diminta Perkuat Timnas Indonesia, Ayah Emil Audero Mulyadi: Mimpi Kali

28 November 2021, 10:05 WIB
Edy Mulyadi ayah dari Kiper Sampdoria, Emil Audero Mulyadi/tangkapan layar/tiktok /

JURNALSUMSEL.COM – Ayah Emil Audero Mulyadi menjadi sorotan publik karena memberi tanggapan soal anaknya yang diminta memperkuat Timnas Indonesia.

Tanggapan Ayah Emil Audero viral di berbagai media sosial karena memberi jawaban menohok tentang anaknya yang diminta untuk membela Timnas Indonesia.

Salah satunya video Edy Mulyadi yang diunggah oleh @SupporteFC di Twitter, pada 26 November, Edy Mulyadi memberikan pernyataan menohok soal anaknya yang akan memperkuat Timnas Indonesia

“Mimpi kali,” ujar Edy saat ditanya apakah Emil Audero bakal memperkuat Timnas Indonesia.

Baca Juga: Sinopsis Balika Vadhu 27 November 2021, Jagdish Merasa Terhina Menjadi Junior Gauri

Baca Juga: Selamat! Putra Kedua Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Telah Lahir, Raffi 'Tambah Lagi Jagoan Papa di Andara'

"Kalau si Emil itu inginnya main di piala dunia, yang harus dia ambil di sana (Italia) dong, orang kita lolos Asia saja nggak, apalagi piala dunia," sambung Edy Mulyadi.

Emil Audero Mulyadi merupakan pemain sepak bola keturunan Indonesia dari sang ayah, saat ini Emil memperkuat klub Sampdoria Italia, berposisi sebagai penjaga gawang.

Emil Audero Mulyadi kelahiran Mataram, Nusa Tenggara Barat, pada 18 Januari 1997, ia merupakan anak dari Edy Mulyadi berasal dari Indonesia dan Antonela Audero asal Italia.

Meski lahir di Indonesia, Emil besar dan meniti karir di Italia, Emil yang sempat belajar di akademi Juventus, tercatat pernah membela Juventus hanya satu kali.

Baca Juga: Lirik Mencintai Hati yang Tak Cinta - Arsy Widianto: Cinta Bertepuk Sebelah Tangan, Lagu dengan Nuansa Ballad!

Baca Juga: Mantan Karyawan Tetap Bisa Dapat BSU Subsidi Gaji, Penuhi Satu Syarat Ini

Pada I Juli 2019 Emil pindah ke klub yang bermain di kasta tertinggi Liga Italia lainnya, sejak menjadi pemain Sampdoria, Emil menjadi pemain andalan, dan dia sudah tercatat total 127 penampilan. ***

Editor: Mula Akmal

Tags

Terkini

Terpopuler