Dedi Mulyadi Datangi Tempat Mahasiswa yang Protes Saat Dirinya Bersihkan Pasar

- 18 November 2021, 14:05 WIB
Dedi Mulyadi tengah berargumentasi dengan seorang mahasiswa
Dedi Mulyadi tengah berargumentasi dengan seorang mahasiswa /

d JURNALSUMSEL.COM – Dedi Mulyadi mengunjungi tempat singgah mahasiswa yang memprotes dirinya saat melakukan bersih-bersih pasar.

Berawal dari protes seorang mahasiswa STAI Muttaqien Purwakarta bernama Yudha Dawami kepada Dedi Mulyadi yang sedang membersihkan Pasar Rebo Purwakarta.

Ketika itu Dedi Mulyadi yang sedang melakukan bersih-bersih dihampiri dan diprotes oleh Yudha Dawami yang menanyakan wewenang dan kompetensi Dedi Mulyadi.

Aksi protes yang dilakukan Yudha tersebut berbuntut, Dedi Mulyadi yang merupakan anggota komisi IV DPR RI mengunjungi Sekretariat Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Kabupaten Purwakarta, tempat singgah Yudha.

Baca Juga: Dedi Mulyadi Emosi Terhadap Mahasiswa yang Menegur Dirinya Saat Membersihkan Pasar

Baca Juga: Nirina Zubir Terjebak Kasus Mafia Tanah, Pelaku Diduga Mantan ART Sendiri

Dedi Mulyadi tidak menemukan Yudha yang mengkritik dirinya, melainkan ia bertemu salah satu anggota HMI dan Dedi Mulyadi melayangkan protes terkait kebersihan sekretariat yang tidak diurus.

“saya pendiri HMI, membangun peradaban di sini, HMI tuh di sini sekarang rajin kritik tidak membuat, malu ga anda?,” Tanya Dedi Mulyadi pada anggota HMI tersebut pada unggahan video di kanal YouTube milik Dedi Mulyadi, 17 November 2021.

Dedi Mulyadi menjelaskan ada perbedaan pada abad sekarang dengan abad dulu tentang kritikan pada anggota tersebut.

“Dulu zaman saya tahun 90 tuh zaman kritik, karena waktu itu kritik itu sangat susah, nah abad ini orang kritik tuh bebas, tetapi harus ada perbuatan yang dilakukan,” jelas Dedi Mulyadi kepada anggota HMI tersebut.

Halaman:

Editor: Mula Akmal


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah