Tak Hanya Fast and Furious, Simak 4 Film Terlaris yang Dibintangi Mendiang Paul Walker

- 22 Oktober 2020, 19:49 WIB
Film terlaris yang pernah dibintangi mendiang Paul Walker.*
Film terlaris yang pernah dibintangi mendiang Paul Walker.* /Instagram @paulwalker/

JURNALSUMSEL.COM - Anda penggemar mendiang Paul Walker? Tentu sudah tidak asing dengan film Brick Mansion.

Satu di antara film terlarisnya sebelum meninggal ini dikabarkan telah ditayangkan kembali di TransTV, kemarin malam.

Paul Walker sendiri dikenal sebagai salah satu aktor dunia yang populer.

Baca Juga: 7 Fakta Mencengangkan Baekhyun EXO, Nomor 2 Bikin Melongo

Nama Paul Walker juga selalu diidentikkan dengan franchise film Fast and Furious.

Maklum saja, Paul Walker menjadi bintang utama dalam film tersebut.

Meskipun terkenal dengan memerankan film Fast and Furious. Nyatanya, ada berbagai film lain yang pernah ia perankan.

Baca Juga: 5 Manfaat Ceker Ayam Bagi Kesehatan, Nomor 5 Bikin Kaget

Bagi Anda yang rindu melihat aksi mendiang Paul Walker maka obati rasa rindu Anda dengan nonton film-film terlarisnya.

Berikut film terlaris Paul Walker yang bisa Anda coba tonton, dirangkum Jurnal Sumsel dari berbagai sumber:

1. Brick Mansions

Film pertama yang bisa Anda coba tonton datang dari ‘Brick Mansions’. Film ini tayang di bioskop pada tahun 2014 lalu.

Baca Juga: Mengulik Kemungkinan Pemenang MotoGP Teruel, Bagaimana Peluang Fabio Quartararo dan Joan Mir?

Film yang dibintangi mendiang Paul Walker ini sempat masuk dalam box office dengan mengantongi pendapatan yang paling tinggi.

Selain Paul, deretan aktor dan aktris terkenal mengisi film tersebut yaitu David Bellem Catalina Denis, dan Ayisha Issa.

2. Hours

Berikutnya ada dari film ‘Hours’. Film yang rilis tahun 2013 ini juga masuk dalam jajaran film box office.

Film yang mengisahkan tentang seorang bapak tunggal Nolan Hayes yang mati-matian menjaga inkubator bayinya tetap berfungsi justru harus menerima kenyataan pahit.

Baca Juga: Kuota Belajar Kemendikbud CAIR, Ini Rincian Lengkap Kuota dan Website Belajar yang Bisa Diakses

Sang istri meninggal dunia setelah melahirkan anak perempuan mereka yang prematur.

Tidak ingin kehilangan bayi mungilnya, Nolan mempertaruhkan segalanya untuk memastikan ikubator sang bayi tetap berfungsi saat badai Katrina melanda kota.

Film dengan aksi yang mengangkan ini bisa Anda jadikan pilihan untuk mengobati rasa rindu akan aktingnya yang apik.

Baca Juga: Demo Tolak UU Ciptaker Kembali Terjadi, Hindari Sejumlah Ruas Jalan Sekitar Istana Negara

3. Takers

Film lama yang pernah laris di masanya ini disutradari oleh John Luessenhop. Rilis pada Agustus 2010 lalu.

Sama dengan film sebelumnya, film Takers juga meramaikan daftar film box office.

Film ini menceritakan tentang sekelompok perampok bank yang sukses tengah merencanakan aksi terbesar mereka hingga harus berkejar-kejaran.

Baca Juga: Beredar Hoax Formulir Pendaftaran BPUM Online, Ini Klarifikasi Komite Pengusaha Mikro Kecil Menengah

Film dengan genre kriminal ini akan sangat cocok untuk Anda yang menyukai film dengan tema yang sama serta ada banyak scene aksi lainnya.

Tak hanya Paul Walker, film ini juga menghadirkan Hayden Christensen, Idris Elba, dan Michael Ealy.

4. Furious 7

Furious 7 merupakan film terakhir yang dibintangi oleh Paul Walker sebelum meninggal dunia.

Film ini sukses besar di pasaran. Rilis tahun 2015 lalu. Film ini menjadi salah satu film terlaris Paul.

Baca Juga: Mudahnya Transfer Saldo ShopeePay, Ikuti 5 Langkah Ini

Selain Paul Walker, film ini juga dibintangi oleh Vin Diesel, Jason Statham, Nathalie Emmanuel, dan Cody Walker.

Konflik yang disajikan dalam film ‘Furious 7’ini juga cukup rumit. Membahas mengenai misi penyelamatan hingga balas dendam.

Menjadikan film yang dibintangi Paul Walker ini layak untuk mengisi list film yang wajib Anda tonton.***

Editor: Muhammad Wirawan Kusuma

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x