Kontroversi Seo Ye Ji diduga Jadi Alasan Drama ‘Eve’ Alami Penundaan Jadwal Tayang, Ini Kata Produser

- 21 Mei 2022, 09:00 WIB
Daftar Pemeran Utama Drama Korea Eve, dari Seo Ye Ji hingga Lee Sang Yeob
Daftar Pemeran Utama Drama Korea Eve, dari Seo Ye Ji hingga Lee Sang Yeob /mantrapandeglang.com/tvN Drama

JURNALSUMSEL.COM - Drama "Eve" yang dibintangi Seo Ye Ji, Lee Sang Yeob, dan Park Byung Eun akan menunda jadwal penayangan dan konferensi pers selama satu minggu ke depan.

Awalnya, drama "Eve" dijadwalkan mulai tayang perdana pada 25 Mei 2022, namun karena satu alasan, jadwal penayangan akan diundur hingga 1 Juni 2022.

Mengenai penundaan jadwal tayang drama, produser "Eve" memberi tanggapan.

Baca Juga: Zelensky Akui Siap Bertemu Putin Asalkan Tanpa Perantara dan Tidak Mengeluarkan Ultimatum saat Negosiasi

“Meskipun Eve adalah drama pra-produksi, karena berbagai faktor, salah satunya Covid-19, jadwal syuting banyak tertunda,” jelas produser drama.

Produser "Eve" itu kemudian melanjutkan jika mereka masih melakukan prses syuting.

“Saat ini, kami masih melakukan syuting. Karena jadwal kami begitu padat untuk hal-hal yang berkaitan dengan pascaproduksi, kami akhirnya menunda jadwal siaran pertama (Eve) selama seminggu,” katanya.

Selain mengumumkan jadwal tayang yang diundur, produser drama juga mengumumkan bahwa konferensi pers akan dibatalkan karena jadwal mereka yang padat.

Produser juga menjelaskan penundaan jadwal tayang drama "Eve" tidak ada kaitannya dengan kontroversi yang menyeret nama Seo Ye Ji beberapa waktu lalu.

Halaman:

Editor: Aisa Meisarah

Sumber: Soompi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x