Bersepeda Rutin? Kenapa Tidak, Berikut 5 Manfaat yang Akan Kamu Dapatkan

- 27 Februari 2021, 21:30 WIB
Bersepeda digemari semua kalangan dari berbagai usia
Bersepeda digemari semua kalangan dari berbagai usia /Pexels/

JURNALSUMSEL.COM – Bersepeda rutin di jaman milenial seperti sekarang bukanlah suatu kegiatan yang dianggap aneh lagi.

Walaupun di daerah padat penduduk seperti Jakarta yang dipenuhi oleh banyaknya motor dan mobil umum, bersepeda rutin seringkali dinilai sebagai gaya hidup yang tepat untuk mengatasi masalah kepadatan tersebut.

Karena selain lebih sehat, hingga terbebas dari macet, bersepeda rutin nyatanya juga mampu memberikan beberapa manfaat yang cukup baik loh.

Simak lima manfaat baiknya dibawah ini.

1. Menguatkan sistem kekebalan tubuh

Selama bersepeda, tubuh melakukan fungsi atau kegiatan fisik yang tidak setiap hari dilakukan.

Hal ini pun memancing tubuh untuk bernafas dengan maksimal sehingga saluran udara dapat berfungsi dengan baik.

Walaupun sederhana nyatanya hal ini akan berujung pada mengalirnya darah ke seluruh tubuh secara maksimal, sehingga mampu memancing kekebalan tubuh menjadi lebih kuat.

2. Pemenuhan Vitamin D

Layaknya karakter salah satu pahlawan DC yaitu, Superman, manusia nyatanya juga membutuhkan sinar matahari untuk memaksimalkan fungsi tubuh.

Namun berbeda dengan Superman yang membutuhkan sinar matahari untuk mengisi ulang tenaganya.

Manusia butuh untuk setidaknya berjemur di pagi hari agar dapat menambahkan asupan vitamin D di dalam tubuh.

Hal ini pun dapat kamu lakukan sembari bersepeda ke kantor atau sekedar berolahraga.

Baca Juga: Viral, Pendaki Gunung Lawu Tertinggal Rombongan, Lalu Dipandu Kembali oleh Burung Jalak, Berikut Faktanya

Baca Juga: Viral, Hampir Seluruh Warga di Satu Desa Ini Beli Mobil Bersamaan, Ternyata Uangnya Berasal dari Sini

3. Alternatif Olahraga Rutin

Selama masa pemberlakuan PSBB, tentu banyak kegiatan olahraga favorit yang terpaksa harus dihentikan sementara waktu.

Nah untuk mengantisipasi hal ini, bersepeda dapat menjadi pilihan yang cukup menyenangkan.

Karena dengan bersepeda untuk tujuan pergi ke kantor, pulang dari kantor atau bahkan sebagai sarana transportasi menggantikan motor dan mobil,

tubuh sudah menganggapnya sebagai kegiatan berolahraga, loh.

4. Moda transportasi bebas biaya, aman, dan sehat

Jika ditilik lebih lanjut, sebenarnya bersepeda dapat menjadi moda transportasi yang tidak hanya aman, namun juga bebas biaya, apalagi jika memikirkan saat PSBB seperti sekarang ini.

Dengan bersepeda, kamu terbebas dari biaya bensin, dan sebagainya.

Kamu juga akan lebih aman karena tidak seperti menggunakan transportasi umum, dengan bersepeda, kamu tidak perlu berada dalam satu ruang dan berbaur dengan banyak orang.

Dan terakhir, menggunakan sepeda sebagai pilihan transportasi, dapat menjadi pilihan yang cukup menyehatkan bagi tubuh.

Baca Juga: Jadwal Acara Trans TV Hari Ini, Sabtu 27 Februari 2021, Film Robin Hood Tayang di Jam Berikut, Jangan Lewatkan

Baca Juga: Kecewa Jokowi Legalkan Miras Hingga Tingkat Eceran, Ketua PP Muhammadiyah: Bangsa Sudah Kehilangan Arah

5. Lebih bahagia

Mungkin kamu tidak akan percaya, namun faktanya bersepeda mampu membuatmu lebih bahagia jika dibandingkan dengan menggunakan pilihan transportasi lainnya.

Dengan bersepeda, tubuh dan pikiranmu akan rileks sejenak dari berbagai beban pikiran di pagi hari.

Hal ini pun secara langsung akan memicu perasaan bahagia yang jarang kamu dapatkan dari penggunaan moda transportasi lainnya

Nah itulah 5 kelebihan yang dapat kamu peroleh dari bersepeda rutin.

Nah, tunggu apalagi, yuk mulai biasakan diri untuk hidup sehat dengan bersepeda rutin.

Editor: Mula Akmal

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x