7 Karakter Pria yang Paling Digemari di Drama Korea

- 28 Januari 2021, 12:40 WIB
7 Karakter Pria yang Paling Digemari di Drama Korea
7 Karakter Pria yang Paling Digemari di Drama Korea /Soompi/

JURNALSUMSEL.COM – Drama Korea akhir-akhir ini semakin banyak penggemarnya.

Hal tersebut disebabkan karena karakter pemainnya yang menarik dan paling digemari oleh pecinta drama Korea (drakor).

Biasanya, karakter pria kaya dan berkepribadian dingin yang akhirnya berubah setelah jatuh cinta.

Walau karakter seperti ini banyak digemari, ada sesuatu yang menarik tentang pria yang tidak ragu menunjukkan kebaikan hatinya dari awal hingga akhir cerita.

Berikut ini adalah tujuh karakter pria berhati emas di drama Korea yang bisa menjadi favorit Anda.

Baca Juga: Mantan KSAD TNI Jenderal Wismoyo Meninggal Dunia, Ternyata Sosok Ipar Presiden Soeharto

1.Han Ji-pyeong - Start-Up
Banyak yang mengira Han Ji-pyeong (Kim Seon-ho) dari "Start-Up" adalah karakter pria yang berhati dingin, namun sesungguhnya ia adalah sosok yang sangat baik hati.

Walau tidak menyadari perasaannya terhadap Seo Dal-mi (Bae Suzy) di awal, Ji-pyeong selalu berusaha untuk melindunginya.

Dia juga tidak pernah membebani atau membuat Dal-mi merasa tidak nyaman dengan perasaan cintanya.

Hubungan antara Ji-pyeong dan nenek Dal-mi yang manis juga membuktikan betapa ia memang cocok dipanggil sebagai "Anak Baik".
 
2. Nam Do-san - Start-Up
Nam Do-san (Nam Joo-hyuk) juga merupakan karakter pria yang berhati emas. Do-san selalu mencoba melakukan yang terbaik untuk membantu Dal-mi, meskipun terbebani dengan kebenaran mengenai identitas asli sang pengirim surat.

Baca Juga: Cara Dapat BLT PKH Rp300 Ribu, Cek di dtks.kemensos.go.id Sekarang Juga

Halaman:

Editor: Ramanda Rizki Sari

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x